> >

Hasil Liga-liga Eropa Semalam: Man City dan Barcelona Gagal Menang

Sepak bola | 17 Desember 2023, 08:37 WIB
Kyle Walker mencoba merebut bola dari Matheus Franca (kanan) dalam pertandingan pekan ke-17 Liga Inggris 2023-24 antara Manchester City vs Crystal Palace di Stadion Etihad, Sabtu (16/12/2023). (Sumber: AP Photo/Dave Thompson)

Dua gol kemenangan Napoli disumbangkan oleh Victor Osimhen (69') dan Khvicha Kvaratskhelia (75').

Cagliari sempat menyamakan kedudukan lewat aksi Leandro Pavoletti menit ke-72. 

Kemenangan ini membuat Napoli merangsek naik ke peringkat 4, menggeser AS Roma.

Kini, Napoli telah mengumpulkan 27 poin dari 16 laga, unggul 2 angka dari AS Roma dan Bologna di peringkat lima dan enam. 

Baca Juga: Prediksi Liverpool vs Man United: Anfield Masih Angker bagi Setan Merah

Hasil Pertandingan Liga-liga Eropa Semalam

Liga Inggris

Sabtu, 16 Desember 2023

  • Bournemouth vs Luton Town 1-1 (pertandingan ditangguhkan)
  • Chelsea vs Sheffield United 2-0 
  • Man City vs Crystal Palace 2-2
  • Newcastle vs Fulham 3-0

Minggu, 17 Desember 2023

  • Burnley vs Everton 0-2

Serie A Liga Italia

Sabtu, 16 Desember 2023

  • Lecce vs Frosinone 2-1
  • Napoli vs Cagliari 2-1

Minggu, 17 Desember 2023

  • Torino vs Empoli 1-0

Bundesliga Jerman

Sabtu, 16 Desember 2023

  • Mainz vs Heidenheim 0-1
  • Bochum vs Union Berlin 3-0
  • Augsburg vs Dortmund 1-1
  • Darmstadt vs Wolfsburg 0-1

Minggu, 17 Desember 2023

  • Leipzig vs Hoffenheim 3-1

La Liga Spanyol

Sabtu, 16 Desember 2023

  • Celta Vigo vs Granda 1-0
  • Athletic Bilbao vs Atletico Madrid 2-0

Minggu, 17 Desember 2023

  • Sevilla vs Getafe 0-3
  • Valencia vs Barcelona 1-1

Klasemen Terbaru Liga-liga top Eropa

Liga Inggris 2023-24 (klik di sini)

Serie A 2023-24 (klik di sini)

Bundesliga 2023-24 (klik di sini)

Penulis : Gilang Romadhan Editor : Deni-Muliya

Sumber : Kompas TV


TERBARU