Hasil Indonesia Masters II 2023: All Indonesia Final di Ganda Campuran Gagal Terjadi
Badminton | 28 Oktober 2023, 16:03 WIBSURABAYA, KOMPAS.TV - Harapan terjadi all Indonesia final pada ganda campuran di Indonesia Masters II 2023 Super 100 gagal terjadi.
Pasalnya, duet Amri Syahnawi/Winny Oktavina Kandaou gagal mengikuti kesuksesan Jafar Hidayatullah/Aisyah Salsabillah ke final.
Pada laga semifinal Indonesia Masters II 2023 di Jatim International Expo Convention Exhibition, Surabaya, Sabtu (28/10/2023), Amri/Winny takluk dari pasangan Thailand Ruttanapak Outpthong/Jhenicha Sudjaipraparat.
Baca Juga: Link Live Streaming French Open 2023 Mulai Jam 15.00 WIB: Asa Tiga Wakil Indonesia ke Final
Amri/Winny takluk lewat pertandingan dua game langsung 11-21 dan 23-21.
Di atas kertas Ruttanapak/Jhenica memang di atas Amri/Winny jika menilai peringkat mereka.
Pasangan Thailand tersebut berada di peringkat ke-35 dunia, sedangkan Amri/Winny di posisi ke-72.
Sebelumnya, ganda campuran Indonesia lainnya, Jafar/Aisyah sukses melaju ke final.
Mereka sukses menaklukkan Kim Young-hyuk/Kim Hyerin dari Korea Selatan.
Jafar/Aisyah menang dua game langsung 21-10 dan 21-16.
Di final pun dipastikan Jafar/Aisyah bakal menghadapi Ruttanapak/Jhenicha.
Baca Juga: Sudah Mulai, Link Live Streaming Indonesia Masters II 2023: Satu Wakil Tuan Rumah Pasti ke Final
Wakil Indonesia selanjutnya yang akan berlaga adalah dari ganda putri antara Lanny Tria Mayasari/Ribka Sugiarto yang akan melawan koleganya sendiri, Jesita Putri Miantoro/Febi Setianingrum.
Ganda putri Indonesia lainnya, Meilysa Tria Puspitasari/Rachel Allesya Rose, akan menjadi wakil Tanah Air berikutnya yang bermain.
Mereka akan menghadapi pasangan Jepang, Sayaka Hobara/Yui Suizu.
Penulis : Haryo Jati Editor : Gading-Persada
Sumber : Kompas TV