> >

AFC Cup: Bali United Targetkan Satu Poin saat Lawan Central Coast Mariner

Sepak bola | 25 Oktober 2023, 02:30 WIB
Privat Mbarga berduel pada laga Bali United vs Terengganu di ajang AFC Cup yang digelar di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Rabu (4/10/2023). (Sumber: Twitter @BaliUtd)

CENTRAL COAST, KOMPAS.TV - Bali United akan menantang tuan rumah Central Coast Mariners di laga ketiga Grup G AFC Cup musim 2023/24 pada Kamis (26/10/2023). 

Jelang pertemuan perdana antara kedua klub, pelatih Bali United, Stefano Cugurra, menyebut timnya tidak memiliki banyak waktu untuk melakukan persiapan.

“Kami tidak memiliki banyak waktu buat persiapan mengingat jadwal kompetisi yang padat," kata Teco, dilansir laman resmi Bali United, Selasa (24/10/2023).

"Program utama kami tentu pada recovery (pemulihan) tetapi kami juga sudah menyiapkan latihan taktikal jelang laga menghadapi tim Australia di AFC Cup musim ini,” imbuhnya.

Lawatan ke Australia kali ini menjadi yang kedua bagi Bali United setelah sebelumnya melawan Melbourne Victory pada babak awal atau preliminary round Asian Champions League 2020.

Kali ini, Bali United membawa total 23 pemain dan sudah berangkat menuju Sidney pada Senin (23/10/2023) malam.

Baca Juga: Bonek Rusuh di Akhir Pertandingan Persebaya VS Bali United, Polisi Amankan Provokator!

Menghadapi Central Coast Mariners, skuad Serdadu Tridatu tak mau memasang target muluk-muluk. Mereka bertekad setidaknya mencuri satu poin di Industree Group Stadium. 

Pada laga sebelumnya, Central Coast Mariners tampil menggila saat menghadapi Stallion Laguna dengan berhasil menang dengan skor 9-1.

“Kami bawa 23 pemain ke Australia dan punya waktu istirahat di sana. Kami sudah pasang target minimal bisa bawa 1 poin dari markas mereka,” ungkap Teco.

Pada dua laga sebelumnya di AFC Cup musim ini, Bali United berhasil menang di kandang wakil Filipina, Stallion Laguna FC, dengan skor menjanjikan yakni 2-5 dan ditahan imbang wakil Malaysia, Terengganu FC, dengan skor 1-1 saat bermain di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar.

Bali United saat ini masih memimpin klasemen Grup G AFC Cup musim 2023/2024 diikuti Terengganu FC di posisi kedua dengan perolehan jumlah poin sama yaitu 4 poin.

Sementara Central Coast Mariners bertengger di peringkat ketiga dengan jumlah raihan 3 poin diikuti Stallion Laguna FC yang belum memiliki raihan poin. 

Baca Juga: Rekap Hasil Liga 1 Hari Ini: Bali United, PSIS Semarang dan PSM Makassar Menang

 

Penulis : Rizky L Pratama Editor : Edy-A.-Putra

Sumber : Kompas TV


TERBARU