> >

Timnas Indonesia vs Brunei Besok, Shin Tae-yong Pastikan Rafael Struick dan Marselino Ferdinan Absen

Sepak bola | 11 Oktober 2023, 21:31 WIB
Penyerang Timnas Indonesia, Rafael Struick, saat pertandingan melawan Palestina di Stadion Gelora Bung Tomo, Rabu (14/6/2023) malam WIB. (Sumber: PSSI)

Dalam putaran pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia, Indonesia menjadi negara dengan peringkat FIFA terbaik, yaitu 147.

Sementara, Brunei terpaut 44 tingkat dari Indonesia dengan duduk di posisi 191.

Meski begitu, Rivera tak mau ambil pusing. Ia mengatakan bahwa pertandingan melawan Indonesia adalah ujian yang bagus bagi timnya. Apalagi, Indonesia yang dilatih oleh Shin Tae-yong sudah menunjukkan kemajuan dan bisa bersaing di Asia.

“Saya pikir sepak bola di Asia Tenggara semakin membaik. Saya tahu ada beberapa negara yang melakukannya dengan baik, seperti Thailand, Vietnam, Indonesia, Kamboja, dan dalam 10 tahun terakhir mereka mengalami banyak kemajuan,” lanjut Rivera.

“Jika Anda ingin menjadi lebih baik, Anda harus bermain melawan negara-negara yang lebih baik, tim yang lebih baik, dan bagi kami ini adalah kesempatan bagus untuk mencoba mencapai level yang kami perlukan dan berkembang selangkah demi selangkah,” ujarnya.

Namun, Rivera juga mengakui bahwa laga melawan Indonesia akan sangat berat karena timnya kurang persiapan.

Selain itu, pada pertemuan di Piala AFF 2022 tahun lalu, Brunei juga kalah dengan skor telak 7-0 dari Indonesia.

"Persiapan kami kurang bagus, namun saat ini mirip dengan apa yang kami lakukan di bulan Desember (Piala AFF 2022),” pungkas Rivera.

Duel Timnas Indonesia vs Brunei di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia ini akan digelar pada Kamis (12/10/2023) malam di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK). 

Baca Juga: Jadwal Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia: Kapan Indonesia vs Brunei?

 

 

Penulis : Rizky L Pratama Editor : Vyara-Lestari

Sumber : Antara


TERBARU