> >

Prediksi Barcelona vs Royal Antwerp, Simak Prakiraan Susunan Pemainnya

Sepak bola | 19 September 2023, 07:24 WIB
Pemain Barcelona Robert Lewandowski memeluk Ferran Torres. Barcelona akan melakoni matchday pertama Liga Champions 2023-24 dengan menjamu klub asal Belgia, Royal Antwerp pada Rabu (20/9/2023) di Estadi Olimpic Lluis Companys. (Sumber: AP Photo/Joan Monfort)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Barcelona akan melakoni matchday pertama Liga Champions 2023-24 dengan menjamu klub asal Belgia, Royal Antwerp. 

Bentrok Barcelona vs Royal Antwerp ini akan berlangsung pada Rabu (20/9/2023) pukul 02.00 dini hari WIB di Estadi Olimpic Lluis Companys 

Antwerp adalah tim debutan di Liga Champions musim ini. Mereka meraih tiket ke kompetisi prestisius ini setelah mengalahkan AEK Athena dengan agregat 3-1 dalam babak kualifikasi play-off.

Hasil undian menempatkan mereka dalam satu grup yang menjanjikan dengan Barcelona, Porto, dan Shakhtar Donetsk.

Baca Juga: Jadwal Liga Champions 2023-24 Pekan Ini Sajikan Duel Bayern Munchen vs Man United

Pertemuan ini menjadi lebih menarik ketika kita melihat ke kursi pelatih kedua tim; Xavi dan Mark van Bommel.

Seperti diketahui, Van Bommel pernah menjadi gelandang Barcelona pada periode 2005-2006 dan bermain bersama Xavi.

Seperti final Piala Dunia 2010, mereka akan kembali saling berhadapan, tetapi sebagai seorang pelatih.

Van Bommel menyebut Barcelona adalah tim hebat yang diisi para penyerang berkualitas.

Dia mengisyaratkan anak asuhnya akan bermain lebih bertahan. 

"Ini akan menjadi laga yang sulit, karena Barcelona adalah tim hebat," kata Van Bommel dikutip dari laman resmi UEFA. 

"Barcelona memiliki salah satu lini serang terbaik di Liga Champions musim ini, secara keseluruhan mereka sangat luar biasa. Kami akan mencoba lebih fokus bertahan," kata pelatih yang juga pernah membela Timnas Belanda dan AC Milan itu. 

Baca Juga: Jelang Milan vs Newcastle, Stefano Pioli Ingin Lupakan Kekalahan Memalukan dalam Laga Derbi

Barcelona saat ini tengah dalam performa yang sangat positif.

Pasukan Xavi baru-baru ini menghancurkan Real Betis dengan skor meyakinkan 5-0 di La Liga Spanyol pada pekan lalu.

Dalam pertandingan itu, Robert Lewandowski, Ferran Torres, dan Raphinha secara bergantian mencetak gol-gol mereka di Estadi Olimpic Lluis Companys.

Dua pemain baru, Joao Felix dan Joao Cancelo, juga ikut menyumbang dengan satu gol masing-masing, membantu Barcelona meraih tiga poin dengan sangat dominan.

Sementara itu, Antwerp juga meraih kemenangan di liga utama Belgia pada akhir pekan tersebut.

Mereka mengatasi tuan rumah Westerlo dengan skor akhir 3-0, dengan gol-gol dicetak oleh Vincent Jansen, Jelle Bataille, dan Arbnor Muja.

Musim lalu, Barcelona gagal lolos dari fase grup Liga Champions setelah bersaing dengan Bayern Munchen dan Inter Milan.

Kali ini, Barcelona bertekad untuk menghindari nasib serupa.

Awalan sempurna dengan kemenangan atas Antwerp menjadi target utama mereka saat mengawali perjalanan di Liga Champions musim ini.

Baca Juga: Prediksi AC Milan vs Newcastle: Prakiraan Susunan Pemain dan Rekor H2H

"Di Liga Champions musim lalu, kami bagus soal permainan, tetapi tidak dengan hasil. Sekarang, kami harus menguatkan itu dan kami harus menunjukkan bahwa kami dapat bersaing," kata Xavi dalam konferensi pers jelang laga, Senin (18/9), dikutip dari uefa.com. 

Head to Head (H2H) Barcelona vs Royal Antwerp

  • 01-12-1965 Barcelona 2-0 Antwerp (Fairs Cup)
  • 17-11-1965 Antwerp 2-1 Barcelona (Fairs Cup).

Prakiraan Susunan Pemain

Barcelona (4-3-3): Ter Stegen; Cancelo, Kounde, Christensen, Balde; Gavi, De Jong, Gundogan; Yamal, Lewandowski, Felix. | Pelatih: Xavi.

Royal Antwerp (4-3-3): Butez; Bataille, Van den Bosch, Coulibaly, De Laet; Keita, Ekkelenkamp, Vermeeren; Balikwisha, Janssen, Muja. | Pelatih: Mark van Bommel.

Penulis : Gilang Romadhan Editor : Deni-Muliya

Sumber : Kompas TV/UEFA


TERBARU