Timnas U17 Indonesia Berangkat TC ke Jerman, Apa Saja yang Harus Jadi Fokus Persiapan?
Sepak bola | 17 September 2023, 21:31 WIBDengan mental yang kuat, Weshley yakin Iqbal Gwijangge dan kawan-kawan bisa meladeni kekuatan lawan yang berada di atas Indonesia.
"Saya pikir soal kepercayaan diri. Karena pemain kita masih muda, gampang sekali goyah kepercayaan dirinya. Jadi (harus) yakin mereka punya kemampuan, mereka tidak kalah dari pemain muda di negara mana pun, yakinlah bahwa mereka semua punya kesempatan mengharumkan bangsa," ucapnya.
"Jadi mental harus maju duluan, nanti skill yang mengikuti," pungkas Weshley.
Seperti yang diketahui, Timnas U17 Indonesia tergabung di Grup A Piala Dunia U17 2023 bersama Ekuador, Panama dan Maroko.
Piala Dunia U17 akan diadakan di Indonesia mulai dari 10 November hingga 2 Desember 2023.
Pertandingan-pertandingan Piala Dunia U17 2023 akan berlangsung di empat stadion yaitu Jakarta International Stadium (JIS), Stadion Gelora Bung Tomo di Surabaya, Stadion Jalak Harupat di Bandung, dan Stadion Manahan di Solo.
Baca Juga: Media Vietnam Remehkan Timnas Indonesia Meski Masuk Grup Lemah Piala Dunia U17 2023, Ini Katanya
Penulis : Rizky L Pratama Editor : Deni-Muliya
Sumber : Kompas TV