Timnas U23 Indonesia vs Turkmenistan Nanti Malam, Shin Tae-yong: Wajib Menang!
Sepak bola | 12 September 2023, 08:30 WIBSOLO, KOMPAS.TV - Pelatih Timnas Indonesia U-23, Shin Tae-yong menegaskan bahwa satu-satunya target Garuda Muda di laga melawan Turkmenistan adalah menang.
Laga penentuan antara Timnas U23 Indonesia vs Turkmenistan ini akan berlangsung di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah, pada malam Selasa (12/9/2023) waktu Indonesia Barat. Ini adalah laga penutup Grup K Kualifikasi Piala Asia U-23 2024.
Dengan mengalahkan Turkmenistan, Timnas Indonesia U-23 akan meraih gelar juara Grup K dan otomatis melangkah ke putaran final Piala Asia U-23 yang akan digelar di Qatar mulai tanggal 15 April hingga 3 Mei 2024.
Baca Juga: Jelang Timnas U23 Indonesia vs Turkmenistan, Pelatih Lawan Takjub dengan Kemenangan 9-0 Garuda Muda
Shin Tae-yong dengan tegas menyatakan bahwa satu-satunya fokus timnya adalah mencapai kemenangan dalam pertandingan tersebut.
"Tidak ada target lain selain kemenangan," tegas Shin Tae-yong, Senin (11/9/2023) dikutip dari Tribunnews.
"Jadi wajib menang besok dan lolos ke babak terakhir di AFC U-23 bulan April tahun depan," tegasnya.
Kendati demikian, Shin Tae-yong juga waspada terhadap Turkmenistan arahan pelatih Ahmet Agamyradov.
"Memang saya menonton pertandingan pertama, Turkmenisran lawan Taiwan, terlihat tidak begitu kuat," papar Shin Tae-yong.
Baca Juga: Timnas U23 Indonesia vs Turkmenistan, Elkan Baggott: Ini akan Sulit
"Tapi tahun kemarin hasilnya baik ya, lawan Iran pun menang, dan di 8 besar kalah lawan Australia 0-1, tapi pelatih kepalanya sama, jadi kami tidak boleh lengah, dan kami harus persiapkan lebih matang lagi, kami tidak boleh meremehkan lawan juga," imbuhnya.
Penulis : Gilang Romadhan Editor : Iman-Firdaus
Sumber : Kompas TV/Tribunnews