> >

Susul Jejak Tim Senior, Shin Tae-yong Yakin Bawa Timnas U23 Indonesia ke Piala Asia U23 2024

Sepak bola | 10 September 2023, 19:28 WIB
Pelatih Timnas U23 Indonesia, Shin Tae-yong, saat memberikan keterangan kepada media di Stadion Sriwedari, Solo, Minggu (10/9/2023). (Sumber: LUKMAN ADHI KURNIAWAN/BOLASPORT.COM)

SOLO, KOMPAS.TV - Shin Tae-yong memiliki keyakinan bisa membawa Timnas U23 Indonesia lolos untuk pertama kalinya ke Piala Asia U23 2024.

Seperti yang diketahui, Timnas U23 Indonesia memulai Kualifikasi Piala Asia U23 2024 dengan luar biasa usai menggilas Taiwan dengan skor 9-0, Sabtu (9/9/2023).

Meski menang besar, Garuda Muda belum tentu lolos ke Qatar tahun depan karena masih memiliki satu pertandingan melawan Turkmenistan.

Di klasemen Grup K Piala Asia U23 2023 saat ini, Indonesia untuk sementara memimpin dengan poin tiga, sama dengan poin yang dimiliki Turkmenistan.

Namun kemenangan sembilan gol atas Taiwan jauh lebih tinggi dari kemenangan 4-0 yang diraih Turkmenistan dari lawan yang sama.

Dengan keadaan saat ini, Timnas U23 Indonesia hanya butuh hasil imbang untuk lolos ke Piala Asia U23 2024.

Akan tetapi, menargetkan hasil imbang tentu akan berisiko. Maka dari itu, kemenangan tetap wajib diraih Marselino Ferdinan dan kawan-kawan.

Jelang duel Timnas U23 Indonesia vs Turkmenistan, Shin Tae-yong cukup percaya diri tim U23 akan menyusul tim senior yang lolos ke Piala Asia.

"Saya sangat yakin seperti timnas senior sudah lolos ke babak terakhir (Piala Asia). Timnas U23 juga sama seperti itu," kata Shin Tae-yong saat ditemui usai latihan timnas U-23 Indonesia di Solo, dikutip dari BolaSport, Minggu (10/9/2023).

Baca Juga: Usai Gilas Taiwan, Shin Tae-yong Optimistis Timnas U23 Indonesia Kalahkan Turkmenistan

Saat ditanya tentang bagaimana taktik atau susunan pemain yang disiapkan, Shin Tae-yong tidak ingin memberikan banyak komentar mengenai rotasi. 

Menurutnya, hal itu akan bergantung pada kondisi pemain menjelang pertandingan. Tim pelatih juga perlu membahas ini sebelum pertandingan.

"Memang saya mengerti pencinta sepak bola Indonesia ingin tahu masalah rotasi atau tidak," ujar Shin Tae-yong.

"Tapi di pihak pelatih kepala tidak mudah untuk menceritakan sebelum pertandingan," ujarnya.

Pelatih berusia 52 tahun memberikan indikasi bahwa tim Garuda Muda juga akan mendapatkan tambahan kekuatan. 

Alfeandra Dewangga, Dony Tri, dan Dzaky Asraf yang sebelumnya dipanggil ke timnas senior untuk FIFA Matchday pada tanggal 8 September telah kembali ke skuad Timnas U23 Indonesia.

Ketiganya pun sudah siap untuk dimainkan di babak Kualifikasi Piala Asia U23 2024 menghadapi Turkmenistan. 

"Dalam kondisi baik semuanya, jadi tiga-tiganya sebelumnya sudah bersama kita juga. Jadi tidak ada masalah kondisi," ungkap Shin Tae-yong.

Duel Timnas U23 Indonesia vs Turkmenistan di babak Kualifikasi Piala Asia U23 2024 akan digelar di Stadion Manahan, Solo, pada Selasa (12/9/2023). 

Baca Juga: Timnas U23 Indonesia Pesta 9-0, Marselino Ferdinan: Fokus di Pertandingan Selanjutnya!

Penulis : Rizky L Pratama Editor : Desy-Afrianti

Sumber : BolaSport


TERBARU