> >

Rekap Hasil China Open 2023: Tuan Rumah dan Korea Selatan 2 Gelar, Axelsen Kembali Juara

Badminton | 10 September 2023, 17:36 WIB
Pebulu tangkis tunggal putra Denmark, Viktor Axelsen, bersiap mengembalikan kok ke arah Weng Hongyang dari China dalam laga putaran pertama Indonesia Open 2023 di Istora Senayan, Jakarta, Selasa, 13 Juni 2023. (Sumber: AP Photo/Dita Alangkara)

CHANGZHOU, KOMPAS.TV - Berikut rekap hasil China Open 2023 hari ini, Minggu (10/9/2023) yang menggelar lima pertandingan final di lima sektor.

Dalam partai final China Open 2023 yang digelar di Olympic Sports Center Gymnasium, Changzhou, pasangan ganda campuran Korea Selatan, Seo Seung Jae/Chae Yu Jung, sukses meraih gelar juara.

Seo/Chae juara usai mengalahkan pasangan asal Prancis Thom Gicquel/Delphine Delrue dengan skor 21-19 dan 21-12.

Hasil ini melanjutkan performa apik Seo/Chae yang sebelumnya menjadi juara di ajang Kejuaraan Dunia BWF 2023.

Di partai final selanjutnya, pasangan ganda putri China, Chen Qing Chen/Jia Yi Fan, tampil mengesankan ketika menghadapi wakil Korea Selatan Baek Ha Na/Lee So Hee.

Chen/Jia yang sedang dalam performa terbaik sukses menang atas Baek/Lee dengan skor 21-11 dan 21-17.

Kemudian pada pertandingan final tunggal putri China Open 2023 mempertemukan An Se Young dari Korea  Selatan dengan Akane Yamaguchi dari Jepang. 

An Se Young yang belum terkalahkan sejak Indonesian Open 2023 bulan Juni lalu keluar sebagai juara usai mengalahkan Akane dengan skor 21-10 dan 21-19.

Baca Juga: Hasil China Open 2023: Jojo Kalah dari Axelsen, Wakil Indonesia Habis

Beralih ke sektor tunggal putra, partai final China Open 2023 melibatkan Viktor Axelsen dari Denmark dan wakil tuan rumah Lu Guang Zu dari Tiongkok. 

Axelsen yang gagal juara di Kejuaraan Dunia BWF 2023 di Denmark kali ini berhasil kembali ke jalur juara setelah mengalahkan Lu Guang Zu dua gim langsung 21-16 dan 21-19.

Di partai terakhir final turnamen BWF World Tour Super 1000, sektor ganda putra menyajikan duel pasangan China Liang Wei Keng dan Wang Chang dengan wakil Malaysia Aaron CHIA dan SOH Wooi Yik.

Bermain dengan dukungan penuh dari pendukung tuan rumah, Liang/Wang keluar sebagai pemenang dengan skor 21-12 dan 21-14.

Dengan rekap hasil China Open 2023 itu, China dan Korea Selatan sama-sama meraih total dua gelar juara. Sementara satu gelar menjadi milik perwakilan Eropa, Denmark. 

Rekap Hasil China Open 2023

Ganda campuran

Seo Seung Jae / Chae Yu Jung (Korea Selatan/5) vs Thom Giquel / Delphine Delrue (Prancis/8)

21-19, 21-12

Ganda putri

Chen Qing Chen / Jia Yi Fan (China/1) vs Baek Ha Na / Lee So Hee (Korea Selatan/2)

21-11, 21-7

Tunggal putri

An Se Young (Korea Selatan/1) vs Akane Yamaguchi (Jepang/2)

21-10, 21-19

Tunggal putra

Viktor Axelsen (Denmark/1) vs Lu Guang Zu (China)

21-16, 21-19

Ganda putra

Liang Wei Keng / Wang Chang (China/3) vs Aaron Chia / Soh Wooi Yik (Malaysia/4)

21-12, 21-14

Baca Juga: Hasil Indonesia Masters 2023: Sabar/Reza Juara, Merah Putih Raih 3 Gelar

Penulis : Rizky L Pratama Editor : Desy-Afrianti

Sumber : Kompas TV


TERBARU