> >

Timnas U17 Indonesia vs Korea Selatan, Bima Sakti Targetkan Kemenangan

Sepak bola | 29 Agustus 2023, 20:45 WIB
Pelatih Timnas Indonesia U-17, Bima Sakti saat hadir dalam sesi pre-match conference kontra Korea Selatan di Hotel Sultan, Senayan, Jakarta, Selasa (29/8/2023). (Sumber: Tribunnews/Abdul Majid)

Kekalahan ini pun pada akhirnya menyebabkan Indonesia gagal melaju ke putaran final Piala Asia U17 2023.

"Kemudian saya juga ingin mencoba semua pemain yang sekarang ada di TC, karena kan yang paling terpenting adalah di Piala Dunia nanti, karena saya tidak mau pembelajaran kami di Kualifikasi Piala Asia U-17 kemarin (terulang). Dan kita lihat sendiri, tidak ada Iqbal (Gwijangge), langsung kacau tim,” jelas Bima merujuk kapten Timnas U17 Indonesia.

“Jadi besok kemungkinan babak pertama kami akan coba pemain yang berbeda, kemudian di babak kedua nanti kami akan coba semua. Karena nanti di Piala Dunia pasti banyak saja masalah, misalnya kartu kuning dua kali, akumulasi kartu, kemudian cedera,” paparnya.

“Jadi kami harus mempersiapkan pengganti, misalnya seperti Iqbal kemarin, untuk pemain-pemain yang lain,” pungkas mantan pemain Timnas Indonesia itu.

Duel pertandingan uji coba antara Timnas U17 Indonesia vs Korea Selatan U17 akan kick-off pada Rabu (30/8/2023) besok pukul 19.00 WIB. 

Baca Juga: Bima Sakti Buka Suara soal Persiapan Timnas Indonesia U17, Puas dengan Perkembangannya?

 

 

Penulis : Rizky L Pratama Editor : Vyara-Lestari

Sumber : Kompas TV


TERBARU