> >

Hasil Piala AFF U23 2023: Thailand Kalahkan Kamboja, Peluang Indonesia ke Semifinal Masih Terbuka

Sepak bola | 21 Agustus 2023, 22:38 WIB
Pemain Timnas Thailand U23. (Sumber: instagram.com/changsuek Via Kompas.com)

RAYONG, KOMPAS.TV - Thailand membuat peluang Timnas Indonesia U23 ke semifinal Piala AFF U23 2023 kembali terbuka.

Pasalnya, Thailand sukses mengalahkan Kamboja dengan skor 2-0 pada laga Grup A Piala AFF U23 2023 di Stadion PTT Rayong, Thailand, Senin (21/8/2023).

Hasil ini membuat Kamboja yang bersaing dengan Timnas Indonesia U23 menjadi runner-up terbaik harus mengubur impiannya.

Pasalnya, Kamboja saat ini hanya memiliki poin satu, dari satu hasil imbang.

Baca Juga: Prediksi Skor Crystal Palace vs Arsenal: Rekor Head to Head Unggulkan The Gunners

Kamboja memang sempat meraih kemenangan atas Brunei Darussalam dengan skor 5-0.

Namun, posisi Brunei sebagai tim peringkat keempat membuat hasil laga tersebut tak disertakan dalam perebutan peringkat kedua terbaik.

Hasil ini membuat Timnas Indonesia U23 tinggal menunggu hasil pertandingan Vietnam melawan Filipina yang akan digelar Selasa (22/8/2023).

Jika Vietnam bisa mengalahkan Filipina, maka Timnas Indonesia U23 dipastikan lolos ke semifinal.

Pada laga Thailand melawan Kamboja, tuan rumah memang lebih menguasai permainan.

Baca Juga: Kisah Sedih Olga Carmona, Baru Tahu Ayahnya Wafat usai Bawa Spanyol Juara Piala Dunia Wanita 2023

Kamboja yang bermain bertahan berulang kali membuat Tim Gajah Putih tak bisa menembusnya.

Keunggulan Thailand baru terjadi pada menit ke-50, setelah kiper Kamboja, Reth Lyheng mencetak gol bunuh diri setelah gagal mengamankan bola dengan sempurna dan masuk ke gawangnya sendiri.

Keunggulan Thailand bertambah setelah bek Kamboja, Venneth Houth mencetak gol bunuh diri.

Berasal dari tembakan pemain Thailand, Nethithorn Kaewacharoen, bola membentur kaki Houth dan bergerak ke kanan gawang tanpa bisa dihentikan Lyheng.

 

 

Penulis : Haryo Jati Editor : Vyara-Lestari

Sumber : Kompas TV


TERBARU