> >

Jelang Chelsea vs Liverpool, Szoboszlai Yakin Bisa Berikan Impak Instan untuk The Reds

Sepak bola | 13 Agustus 2023, 14:58 WIB
Pemain anyar Liverpool, Dominik Szoboszlai. Dia berpeluang besar dimainkan saat Chelsea vs Liverpool pada pekan pertama Liga Inggris 2023-24, Minggu (13/8/2023). (Sumber: Twitter @LFC)

LONDON, KOMPAS.TV - Pemain anyar Liverpool, Dominik Szoboszlai merasa yakin bisa memberikan impak bagus yang instan ke penampilan The Reds pada musim 2023-24. 

Pernyataan tersebut dilontarkan gelandang asla Hungaria jelang pertandingan pekan perdana Liga Inggris 2023-24 antara Chelsea vs Liverpool yang bertempat di Stamford Bridge, Minggu (13/8/2023). 

"Ketika saya dikontrak, dari menit pertama saya sudah siap. Itulah mengapa saya datang ke sini, untuk membantu tim, pendukung, setelah melewati musim lalu dan memenangkan trofi," kata Szoboszlai dikutip dari liverpoolfc.com. 

Baca Juga: Jadi Kapten Baru Liverpool, Ini Kata-Kata Virgil van Dijk

"Dalam sesi latihan, saya mencoba yang terbaik, begitu pula di pertandingan. Jadi, saya berharap dapat menampilkan yang terbaik saat melawan Chelsea. Saya ingin mencapai banyak hal dengan tim ini," imbuhnya. 

Ini akan menjadi pertandingan debut Szoboszlai di ajang Premier League Inggris. 

 

Szoboszlai menjadi bagian dari segelintir pemain asal Hungaria yang bermain di Liga Inggris. Ia menjadi pemain Hungaria kedua yang membela The Reds. Sebelumnya ada Istvan Kozma. 

Terlepas dari ambisi Szoboszlai, Liverpool memiliki rekor yang kurang baik ketika berhadapan dengan Chelsea. Dari enam pertemuan terakhir melawan tim asal London Barat itu, Liverpool selalu gagal menang; 6 kali seri. 

Baca Juga: Waduh, Moises Caicedo Enggan ke Liverpool, Tegaskan Hanya Ingin Pindah ke Chelsea

Namun, Liverpool punya rekor apik kala melakoni pertandingan pekan perdana. Selama satu dekade terakhir, The Reds belum pernah kalah di pekan pembuka Liga Inggris (8 menang, 2 seri). 

 

Penulis : Gilang Romadhan Editor : Gading-Persada

Sumber : Kompas TV/Liverpoolfc.com


TERBARU