> >

Link Live Streaming Uji Coba FIBA Timnas Indonesia vs Indonesia Patriots dan Suriah vs UEA

Sports | 2 Agustus 2023, 15:45 WIB
Spanduk Indonesia International Basketball Invitational terpasang di sekitar arena pertandingan. (Sumber: Antara)

Manajer timnas basket Indonesia, Jeremy Imanuel Santoso, menyambut baik perubahan jadwal ini.

Menurutnya, ini adalah kesempatan baik untuk melihat para pemain berhadapan dengan lawan terbaik mereka. Hal ini juga dapat membantu pelatih Milos Pejic menentukan anggota tim yang layak untuk turnamen prakualifikasi Olimpiade 2024 mendatang.

"Kami belum tahu daftar pemain Suriah atau UEA, tapi tentu kami akan berusaha bermain dengan baik dan berusaha memenangi pertandingan," kata Milos.

Pelatih Milos juga menambahkan bahwa turnamen IIBI adalah kesempatan baik untuk melihat beberapa pemain baru seperti Zane Adnan dan Reza Guntara.

Seluruh roster tim Indonesia yang terdiri dari 29 pemain telah berlatih sejak 17 Juli 2023.

Roster ini nantinya akan dibagi menjadi dua tim: Timnas Indonesia yang berisi para pemain peraih medali emas di SEA Games 2022 Hanoi, dan Indonesia Patriots yang diperkuat oleh beberapa pemain potensial.

Baca Juga: Mengapa Indonesia Tak Main di FIBA World Cup 2023 meski Jadi Tuan Rumah?

Jadwal Baru Indonesia International Basketball Invitational

Rabu, 2 Agustus 2023

  • 16.45 Tim Nasional Indonesia vs Indonesia Patriots
  • 20.30 Suriah vs Uni Emirat Arab

Jumat, 4 Agustus 2023

  • 16.45 Indonesia Patriots vs Suriah
  • 20.30 Uni Emirat Arab vs Tim Nasional Indonesia

Sabtu, 5 Agustus 2023

  • 16.45 Tim Nasional Indonesia vs Suriah
  • 20.30 Uni Emirat Arab vs Indonesia Patriots

Link Live Streaming Timnas Basket Indonesia vs Indonesia Patriots

Penulis : Danang Suryo Editor : Gading-Persada

Sumber : Kompas TV


TERBARU