Lolos ke Perempat Final Japan Open 2023, Ana/Tiwi Targetkan Tampil di Olimpiade
Badminton | 27 Juli 2023, 20:04 WIBBerlaga di Yoyogi National Gymnasium, Tokyo, Jepang, Gregoria menang dengan skor 21-16 dan 21-10.
Kemenangan juga diraih ganda putra veteran Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan.
Menghadapi pasangan Korea Selatan, Kang Min Hyuk/Seo Seung Jae, Ahsan/Hendra menang 12-21, 21-10, dan 21-19.
Adapun ganda putra nomor satu dunia saat ini, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, meraih tiket perempat final tanpa perlu mengeluarkan keringat setelah lawan mereka dari Denmark, Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen mundur.
Terakhir adalah Jonatan Christie (tunggal putra), Jojo lolos usai menang straight game 21-15, 21-14 dari Weng Hong Yang (China).
Baca Juga: Rekap Hasil Japan Open 2023: 5 Wakil Indonesia Lolos ke Perempat Final
Penulis : Kiki Luqman Editor : Deni-Muliya
Sumber : Kompas TV