> >

Hasil Final AVC Challenge Cup 2023: Takluk dari Vietnam, Timnas Voli Putri Indonesia Raih Runner-up

Sports | 25 Juni 2023, 22:37 WIB
Timnas Voli Indonesia akan melawan Taiwan pada babak semifinal AVC Challenge Cup 2023 di GOR Tri Darma, Gresik, Sabtu (24/6/2023). (Sumber: ANTARA)

GRESIK, KOMPAS.TV - Timnas Voli Putri Indonesia meraih posisi runner-up di ajang AVC Challenge Cup 2023.

Dalam partai final yang digelar di GOR Tridharma, Gresik, Minggu (25/6/2023), Timnas Voli Putri Indonesia takluk dari Vietnam dengan skor 2-3 (18-25, 27-25, 25-21, 20-25 dan 13-15).

Pada set pertama, Indonesia yang tampil gugup kesulitan untuk mengimbangi permainan agresif yang ditunjukkan oleh Vietnam.

Meski begitu, berkat dukungan suporter yang datang ke venue, Indonesia bisa mengejar ketertinggalan di skor 8-11.

Akan tetapi, Vietnam yang masih bersemangat bisa kembali jauh memimpin 11-18. 

Pada akhirnya, Timnas Voli Putri Indonesia harus mengakui keunggulan Vietnam di set pertama 18-25.

Berlanjut ke set kedua, Indonesia yang tak mau menyerah begitu saja mampu bangkit.

Tampil lebih agresif, Megawati Hangestri dan kawan-kawan bisa memimpin angka di kedudukan 10-7.

Keunggulan tersebut bisa dipertahankan Timnas Voli Putri Indonesia di skor 18-15.

Akan tetapi, Vietnam bisa memaksakan deuce di kedudukan 24-24 sehingga membuat poin untuk memenangkan set harus bertambah.

Untungnya, Indonesia tetap mampu memenangkan set kedua 27-25.

Baca Juga: Kalahkan Taiwan, Timnas Voli Putri Indonesia Lolos ke Final AVC Challenge Cup 2023

Pada set ketiga, Indonesia bisa mempertahankan penampilan apik mereka di gim kedua.

Megawati menjadi sorotan dengan serangan kuat dan mematikan darinya mampu menghasilkan poin bagi Timnas Voli Putri Indonesia untuk unggul 7-3.

Poin demi poin pun terus diraih Indonesia hingga semakin jauh unggul 14-7.

Meski Vietnam sempat mendekat 19-15, Timnas Voli Putri Indonesia tetap bisa memenangkan gim ketiga 25-21.

Memasuki set keempat, Vietnam kembali bisa memberikan perlawanan.

Sejumlah pemain Indonesia yang terlihat mulai kekalahan, tampak kesulitan untuk bertahan dari serangan agresif Vietnam.

Pertandingan pun pada akhirnya harus berlanjut ke set kelima setelah Vietnam mampu memenangkan set keempat 20-25.

Di set kelima, Vietnam mampu unggul satu angka saat interval 7-8.

Serangan keras dari Megawati membuat Indonesia masih bisa menempel ketat perolehan angka di kedudukan 11-12.

Vietnam pun mendapat peluang besar saat unggul 13-14 dan butuh satu poin untuk memenangkan pertandingan.

Pada akhirnya, Timnas Voli Putri Indonesia harus mengakui keunggulan Vietnam setelah takluk di set kelima 13-15.

Dengan hasil ini, Indonesia hanya mampu menjadi runner-up di ajang AVC Challenge Cup 2023. 

Baca Juga: Link Live Streaming Final AVC Challenge Cup 2023 Timnas Voli Putri Indonesia vs Vietnam

 

Penulis : Rizky L Pratama Editor : Hariyanto-Kurniawan

Sumber : Kompas TV


TERBARU