Timnas U22 Indonesia Kalah 1-2 dari Lebanon, Indra Sjafri Sebut Permainan Skuadnya Tidak Jelek
Sepak bola | 15 April 2023, 10:52 WIB"Alhamdulillah skuad akan lengkap dan di uji coba terakhir tanggal 18 (April), kita akan dengan skuad yang lebih lengkap," kata Indra.
Ia juga menjelaskan, dua pemain Indonesia yang bermain di luar negeri, yakni Pratama Arhan dan Marselino Ferdinan, belum akan bergabung pada Senin.
Marselino disebut baru akan bergabung dengan Timnas U22 setelah klubnya, KMSK Deinze, memainkan pertandingan pada 22 April 2023.
"Setelah itu klubnya melepas, tanggal 23 kita siapkan transport untuk dia (Marselino) kembali ke Indonesia. Untuk Arhan, kami sedang menunggu surat resmi dari klubnya," ujar Indra.
Selanjutnya, dia menyatakan telah menemukan pemain-pemain yang sesuai untuk tampil di SEA Games 2023 Kamboja, yakni yang bisa bermain pada lebih dari satu posisi.
"Alhamdulillah sudah ada dan tentu akan kita putuskan di tanggal 18 setelah uji coba terakhir," katanya.
Baca Juga: Pelatih Lebanon Akui Timnya Raih Kemenangan Sulit atas Timnas U22 Indonesia
Penulis : Kiki Luqman Editor : Edy-A.-Putra
Sumber : Antara