> >

Hasil All England 2023: Berjuang 3 Gim, Rehan/Lisa Takluk di Tangan Ranking 1 Dunia

Badminton | 18 Maret 2023, 19:24 WIB
Pasangan ganda campuran Indonesia, Rehan Naufal Kusharjanto (kiri) dan Lisa Ayu Kusumawati, saat bertanding melawan Kyohei Yamashita dan Naru Shinoya (Jepang) dalam babak perempat final All England 2023 di Utilita Arena Birmingham, Inggris, Jumat, 17 Maret 2023. (Sumber: Zac Goodwin/PA via AP)

BIRMINGHAM, KOMPAS.TV - Pasangan ganda campuran Indonesia, Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati kalah di babak semifinal All England 2023.

Bermain di Utilita Arena Birmingham, Inggris pada Sabtu (18/3/2023) malam WIB, Rehan/Lisa berjuang tiga gim melawan pasangan ranking 1 dunia asal China, Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong. 

Rehan/Lisa kalah dalam pertandingan yang menghibur dengan skor 17-21, 21-13, 21-13

Baca Juga: Link Live Streaming Semifinal All England 2023 Hari Ini Mulai Pukul 17.00 WIB

Jalannya pertandingan

Menghadapi unggulan pertama turnamen, Rehan/Lisa tidak menunjukkan rasa gentar. 

Pada awal laga, Rehan/Lisa sempat mengimbangi permainan Zheng/Huang hingga papan skor menunjukkan angka 7-7.

Akan tetapi, pasangan nomor satu dunia asal China secara cepat memetik tiga poin beruntun untuk unggul 7-10. Pada interval gim pertama, Rehan/Lisa tertinggal 8-11. 

Usai turun minum, Rehan/Lisa sempat meraih tiga poin beruntun dan menyamakan kedudukan menjadi 11-11. Tekanan terus dilakukan oleh Rehan/Lisa hingga mereka berbalik unggul 14-13. 

Namun, Zheng/Huang menunjukkan kualitasnya. Mereka memaksa Rehan/Lisa untuk lebih sering melakukan kesalahan sendiri dan berbalik unggul 16-18. 

Pada akhirnya, Zheng/Huang mampu mengunci kemenangan gim pertama dengan skor 17-21. 

Baca Juga: Jadwal Lengkap Semifinal All England 2023 Hari Ini, 3 Wakil Indonesia Siap Tanding

Berlanjut ke gim kedua, Rehan/Lisa mengawali pertadingan dengan sangat baik. Pengembalian bola ganda campuran Indonesia sangat menyulitkan Zheng/Huang. 

Secara cepat, ganda campuran ranking 15 dunia mampu unggul 7-2 terlebih dahulu. Namun, Zheng/Huang sukses menipiskan jarak menjadi satu poin saja, 8-6. 

Upaya keras Rehan/Lisa untuk mempertahankan keunggulan, akhirnya runtuh. Pasangan China mampu meraih lima poin beruntun untuk mengunci interval gim kedua dengan skor 8-11. 

Usai turun minum, Rehan/Lisa mencoba bermain lebih agresif dengan memainkan bola-bola drive. Strategi ini sangat efektif. Rehan/Lisa mampu membalikkan kedudukan menjadi 14-12. 

Baca Juga: Kata Fajar Alfian Usai Rebut Tiket Semifinal All England 2023 dari Fikri/Bagas

Raihan poin Rehan/Lisa seakan tidak terbendung. Pada akhirnya, mereka mampu memenangkan gim kedua dengan skor 21-13 dan memaksa rubber game. 

Pada gim penentuan, Zheng/Huang lebih dulu mengambil alih jalannya laga. Peraih medali perak Olimpiade 2020 Tokyo unggul 3-5 terlebih dahulu. 

Rehan/Lisa mencoba kembali bermain drive. Pukulan-pukulan tipis Lisa di atas net sanggup membawa ganda campuran Indonesia ini menyamakan skor menjadi 7-7. 

Zheng/Huang sendiri membalas dengan memaksa Rehan/Lisa memberikan bola-bola tinggi. Hasilnya, ganda campuran China itu sukses mengamankan interval gim penentuan dengan skor 8-11. 

Usai rehat, Rehan/Lisa kerap melakukan kesalahan sendiri dan memberikan poin cuma-cuma kepada Zheng/Huang. Hal ini membuat pasangan China melebarkan jarak menjadi 10-17. 

Usaha keras Rehan/Lisa akhirnya menemui akhir, Zheng/Huang tidak bisa dikejar dan pasangan ganda campuran China itu memenangkan gim ketiga dengan skor 13-21. 

 

Penulis : Gilang Romadhan Editor : Vyara-Lestari

Sumber : Kompas TV


TERBARU