> >

Jadwal Lengkap Semifinal All England 2023 Hari Ini, 3 Wakil Indonesia Siap Tanding

Badminton | 18 Maret 2023, 15:08 WIB
Pasangan ganda campuran Indonesia, Rehan Naufal Kusharjanto (kiri) dan Lisa Ayu Kusumawati, saat bertanding melawan Kyohei Yamashita dan Naru Shinoya (Jepang) dalam babak perempat final All England 2023 di Utilita Arena Birmingham, Inggris, Jumat, 17 Maret 2023. (Sumber: Zac Goodwin/PA via AP)

 

BIRMINGHAM, KOMPAS.TV - Tiga wakil Indonesia akan berjuang di babak semifinal All England 2023 yang akan digelar hari ini, Sabtu (18/3/2023), mulai pukul 17.00 WIB.

Wakil Indonesia yang masih tersisa di babak empat besar adalah Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (ganda putra), Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (ganda putra), serta Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati (ganda campuran).

Ketiga wakil Indonesia yang tanding hari ini akan menghadapi lawan dari China.

Ahsan/Hendra akan menantang Liang Wei Keng/Wang Chang yang mengandaskan wakil Indonesia lainnya, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin, di babak perempat final, kemarin.

Hendra/Ahsan pernah mengalahkan Liang/Wang di Malaysia Master 2022.

Namun pada dua pertemuan terakhir, Hendra/Ahsan selalu kalah dari pasangan China itu.

Baca Juga: Joget usai Taklukkan Liu/Ou di All England 2023, Ahsan: Saya Minta Maaf

Sedangkan Fajar/Rian akan ditantang He Ji Ting/Zhou Hao Dong.

Sebagai ganda putra ranking 1 dunia, Fajar/Rian lebih diunggulkan masuk ke final All England 2023.

Dalam tiga pertemuan melawan He/Zhou sebelumnya, Fajar/Rian mencatat dua kemenangan termasuk pada laga terakhir di Indonesia Masters 2022.

Sementara Rehan/Lisa akan menantang unggulan pertama All England 2023, Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong.

Dari dua kali pertemuan dengan Zheng/Huang, pasangan Indonesia itu selalu kalah straight game.

Jadwal Lengkap Semifinal All England 2023

  • Pertandingan 1 [WD]: Treesa Jolly/Gayatri Gopichand Pullela vs Baek Ha Na/ Lee So Hee
  • Pertandingan 2 [XD]: Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong (China) vs Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati
  • Pertandingan 3 [WS]: Akane Yamaguchi vs Chen Yu Fei
  • Pertandingan 4 [MD]: Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan vs Liang Wei Keng/Wang Chang (China)
  • Pertandingan 5 [MS]: Lee Zii Jia vs Shi Yu Qi
  • Pertandingan 6 [WD]: Kim So Yeong/Kong Hee Yong vs Zhang Shu Xian/Zheng Yu
  • Pertandingan 7 [XD]: Seo Seung Jae/Chae Yu Jung vs Kim Won Ho/Jeong Na Eun
  • Pertandingan 8 [WS]: Tai Tzu Ying vs An Se Youong
  • Pertandingan 9 [MD]: Fajar Alfian/Mohammad Rian Ardianto vs He Ji Ting/Zhou Hao Dong (China)
  • Pertandingan 10 [MS]: Li Shi Feng vs Anders Antonsen.

Baca Juga: Kata Fajar Alfian Usai Rebut Tiket Semifinal All England 2023 dari Fikri/Bagas

 

Penulis : Kiki Luqman Editor : Edy-A.-Putra

Sumber : Kompas TV


TERBARU