Izin ke Jokowi Mau Fokus ke Sepak Bola, Menpora: Masa Seperti Ini Harus DIterjemahkan Panjang
Sepak bola | 21 Februari 2023, 05:39 WIB"Saya menyampaikan kepada teman-teman, saya harus memilih dan saya sampaikan kepada Pak Presiden, 'Bapak, saya akan fokus dan konsentrasi mengurus sepak bola, menjadi pengurus PSSI'."
"Itu dipahami oleh beliau, dan beliau menyampaikan kepada saya, saya diizinkan untuk konsentrasi dan fokus kepada sepak bola," ucapnya.
Pernyataan tersebut menimbulkan pertanyaaan. Pasalnya, Amali tidak secara gamblang jika dirinya mundur dari posisinya sekarang sebagai Menpora dan fokus menjadi Wakil Ketua Umum PSSI.
Saat ditanya lebih lanjut oleh awak media, Amali hanya menegaskan pernyataan tersebut tidak perlu diterjemahkan lebih lanjut.
"Sudah, jangan dijelasin panjang-panjang lagi itu, masa kalian tanya lagi? Jadi beliau (Presiden) sudah mengizinkan saya untuk fokus dan konsentrasi mengurus sepak bola, sudah," kata Amali.
Baca Juga: Jokowi Bertemu Pengurus Baru PSSI, Erick Thohir: Tak Ada Intervensi
"Masa yang begitu harus diterjemahkan panjang-panjang lagi," kata Menpora sembari tertawa.
Penulis : Gilang Romadhan Editor : Desy-Afrianti
Sumber : Kompas TV/Youtube Sekertariat Presiden