> >

Dua Menterinya Jadi Petinggi PSSI, Jokowi Tagih Roadmap Sepak Bola Indonesia

Sepak bola | 17 Februari 2023, 23:00 WIB
Presiden RI Joko Widodo (kiri) melayani doorstop atau wawancara cegat seusai menghadiri peringatan Hari Lahir (Harlah) ke-50 Partai Persatuan Pembangunan (PPP) di ICE BSD City, Tangerang, Jumat (17/2/2023). (Sumber: ANTARA/Gilang Galiartha)

Lebih lanjut, Jokowi juga mengingatkan untuk segera membuat rencana pengadaan infrastruktur, terutama pusat latihan nasional.

Presiden mengungkapkan bahwa hal tersebut menjadi masukan dari pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong saat keduanya sempat bertemu beberapa waktu lalu.

"Yang juga penting adalah pembangunan infrastrukturnya harus ditingkatkan," lanjutnya.

"Kita kan sampai sekarang belum punya basecamp yang memiliki -- saya waktu omong-omong dengan Shin Tae-yong ya -- lima lapangan dalam satu lokasi dan penginapan untuk pemain-pemainnya," tutur Jokowi.

Baca Juga: Ini 5 Janji Erick Thohir Ketum PSSI untuk Sepak Bola Indonesia

 

 

Penulis : Rizky L Pratama Editor : Vyara-Lestari

Sumber : Antara


TERBARU