Jika Terpilih sebagai Wakil Ketua Umum PSSI, Menpora Yakin Piala Dunia U20 Lancar
Sepak bola | 19 Januari 2023, 22:17 WIBApalagi, dirinya masih menjadi bakal calon Wakil Ketua Umum PSSI 2023-2027 dan belum memenangkan pemilihan dalam Kongres Luar Biasa yang bakal dilangsungkan pada 16 Februari mendatang.
"Nanti saja kalau sudah terpilih," tukas Menpora.
Piala Dunia U20 2023 bakal digelar di Indonesia pada 20 Mei-11 Juni. Turnamen untuk pemain muda ini akan diikuti 24 negara termasuk Indonesia sebagai tuan rumah.
Enam stadion pun sudah disiapkan untuk menjadi venue di Piala Dunia U20, yaitu Stadion Utama Gelora Bung Karno (Jakarta), Stadion Jakabaring (Palembang), Stadion Si Jalak Harupat (Bandung), Stadion Manahan (Solo), Stadion Gelora Bung Tomo (Surabaya), dan Stadion Kapten I Wayan Dipta (Gianyar, Bali).
Keenam stadion tersebut saat ini sedang dalam pengerjaan untuk ditingkatkan fasilitasnya agar siap digunakan di Piala Dunia U20 2023.
Baca Juga: Menpora Bertemu PSSI dan PT LIB, Yunus Nusi Sebut Ada Angin Positif soal Keberlanjutan Liga 2
Penulis : Rizky L Pratama Editor : Vyara-Lestari
Sumber : Antara