> >

India Open 2023: Tantang Fajar/Rian di 16 Besar, Bagas/Fikri Ingin Menang

Badminton | 18 Januari 2023, 19:55 WIB
Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri akan menghadapi Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto di babak 16 besar India Open 2023. (Sumber: Twitter @INABadminton/PBSI)

NEW DELHI, KOMPAS.TV - Duel sesama wakil Indonesia akan tersaji di sektor ganda putra India Open 2023 saat Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri menantang Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto di babak 16 besar. 

Bagas/Fikri melaju ke babak 16 besar India Open 2023 setelah mengalahkan pasangan China,  He Ji Ting/Zhou Hao Dong. 

Bertanding di Lapangan 3 K. D. Jadhav Indoor Hall, Indira Gandhi Sport Complex, New Delhi, pada Rabu (18/1/2023), Bagas/Fikri mampu menaklukkan He/Zhou dengan dua gim langsung 21-17 dan 21-16 dalam waktu 41 menit. 

Seusai pertandingan, Bagas/Fikri bersyukur bisa memenangkan pertandingan tanpa mengalami cedera. Mereka juga senang bisa tampil bagus dan membuat lawan justru banyak mati sendiri. 

"Alhamdulillah bisa bermain baik dan tidak cedera. Kami tadi bisa bermain cukup baik, bermain rapi, dan tidak gampang mati sendiri. Sementara pasangsn China itu sebaliknya, malah banyak mati sendiri," kata Bagas dalam siaran pers PBSI dikutip dari Kompas.com.

Di New Delhi saat ini, udara yang cukup dingin diakui menjadi tantangan tersendiri bagi Bagas/Fikri.

Sebelum pertandingan, ganda putra peringkat 12 dunia BWF itu menyiasatinya dengan melakukan pemanasan lebih lama sehingga tidak terlalu terganggu saat pertandingan. 

"Udara yang dingin di sini itu pasti ada pengaruhnya ke penampilan. Kami harus perlu pemanasan lebih lama lagi setiap mau turun bertanding," tutur Bagas. 

Baca Juga: Hasil India Open 2023: Vito Tersingkir, Ginting Melaju

Sementara itu, Fikri mengatakan bahwa kemenangan yang mereka raih hari ini cukup berarti setelah kegagalan di Malaysia Open 2023 lalu. 

"Ini kemenangan yang cukup berarti bagi kami. Kami bisa melaju ke babak kedua. Kegagalan di Malaysia Open lalu, tidak mau terulang lagi di India Open ini," ucap Fikri. 

Di putaran kedua atau babak 16 besar India Open 2023, juara All England 2022 itu bakal menghadapi senior mereka, Fajar/Rian.

Menghadapi Fajar/Rian yang sedang dalam penampilan terbaik setelah menjadi juara di Malaysia Open 2023 pekan lalu, tentu bukan perkara mudah bagi Bagas/Fikri.

Dengan fakta tersebut, mereka akan berusaha tampil enjoy dan bermain lepas. Meski begitu, Bagas/Fikri tetap ingin meraih kemenangan atas Fajar/Rian dan melaju lebih jauh di turnamen BWF World Tour Super 750 ini. 

"Besok untuk melawan Fajar/Rian di babak kedua, kami akan main dengan enjoy di lapangan. Kami ingin berusaha menikmati permainan," lanjut Fikri. 

"Kami pun juga ingin menang. Atau paling tidak akan bermain baik seperti penampilan hari ini," pungkasnya.

Baca Juga: India Open 2023: Jonatan Christie Waspadai Lawan di 16 Besar

Penulis : Rizky L Pratama Editor : Purwanto

Sumber : Kompas TV


TERBARU