> >

Liverpool Dihantam Brighton 0-3, Jurgen Klopp Kritik Pemainnya Sendiri

Sepak bola | 15 Januari 2023, 04:58 WIB
Pelatih Liverpool Jurgen Klopp. Klopp mengkritik pemainnya sendiri usai kekalahan Liverpool dari Brighton di Stadion Amex, Sabtu (14/1/2023). (Sumber: AP Photo)

BRIGHTON, KOMPAS.TV - Liverpool harus mengakui keunggulan Brighton & Hove Albion 0-3 pada lanjutan Premier League.

Kekalahan tersebut didapat The Reds saat bertandang ke Amex Stadium, Sabtu (14/1/2023) malam.

Setelah tanpa gol di babak pertama, Liverpool babak belur pada 45 menit kedua.

Dua gol Solomon March di menit ke-46 dan 53, serta torehan Danny Welbeck mengubur harapan Liverpool mendapatkan poin di laga itu.

Baca Juga: Hasil Man United vs Man City: Sukses Menang Comeback, Manchester United is Back?

Hasil tersebut membuat Liverpool saat ini menduduki posisi kesembilan klasemen sementara Liga Inggris.

Klopp pun mengkritik para pemainnya tersebut atas kekalahan tersebut.

Buruk, sangat buruk. Saya tak ingat pertandingan terburuk,” katanya dikutip dari Mirror.

“Mungkin tak sulit. Brighton merupakan tim yang lebih baik. Memang sudah sepantasnya. Mereka bermain dengan baik. Ini adalah tim yang terorganisir melawan yang tidak terorganisir,” katanya.

Klopp mengatakan timnya menyianyiakan saat mereka menguasai bola.

“Ruang terlalu besar dan kami tak bisa bangkit. Ini jelas tidak bagus, khususnya melawan tim yang sangat terlatih seperti Brighton,” ujarnya.

 

Klopp melihat timnya bermain tanpa keyakinan, berbeda dengan Brighton, yang tampil dengan penuh percaya diri.

“Saya bisa membayangkan mereka sangat bahagia, karena itu adalah penampilan yang hebat dan kami membuatnya terlalu mudah di banyak kesempatan,” ujarnya.

“Saya memiliki ide untuk mengubah formasi demi mencoba membantu tim. Namun, kami tak bisa melakukan seperti seharusnya,” tambah pelatih asal Jerman tersebut.

Baca Juga: Penghentian Liga 2 Disebut Wujud Exco Tak Mau Berpikir, PSMS Minta PSSI Tanggung Jawab

Saat ditanya apa yang salah sehingga timnya mengalami kekalahan, ia menjawabnya dengan tegas.

“Bagaimana Anda bisa menjelaskan itu? Pemain yang sama bermain luar biasa, tetapi jika semua tak terorganisi makan akan seperti itu. Kami selalu terlambat dan hal seperti itu,” tuturnya.

“Jika Anda tak memenangkan tantangan kunci dan kehilangan bola terlalu mudah, itu adalah dua hal terburuk yang bisa terjadi di sepak bola. Tak ada formasi yang bisa menyelesaikannya,” sambung Klopp.

Bagi Liverpool kekalahan ini menjadikan mereka tanpa kemenangan di tiga laga terakhir bulan Januari.

Penulis : Haryo Jati Editor : Gading-Persada

Sumber : Mirror


TERBARU