Piala Dunia 2022 Qatar: Skuad Spanyol Terbaru, Asal Klub & Jadwal di Grup E
Sepak bola | 20 Oktober 2022, 05:19 WIBPasalnya, pada Piala Dunia 2014 di Jerman, skuad yang saat itu dinahkodai Vicente del Bosque bahkan gagal lolos dari fase grup.
Setelah itu, pada Piala Dunia 2018 di Rusia, Tim Matador secara menyakitkan didepak oleh tuan rumah pada babak 16 besar, dimana pertandingan berakhir imbang 1-1, lalu Rusia memenangkan adu penalti 4-3.
Baca Juga: Piala Dunia 2022: Skuad Brasil Terbaru, Asal Klub, Prediksi & Jadwal Grup G
Kali ini, di bawah asuhan Luis Enrique, Spanyol datang dengan kombinasi skuad lama dan muda.
Di sektor ujung tombak, ada Alvaro Morata yang kerap dipercaya Enrique, kendati penampilannya masih inkonsisten. Sebagai juru gedor, ia bisa ditemani Ferran Torres dan Pablo Sarabia dari sisi sayap.
Sementara itu, Rodri diprediksi jadi jenderal lapangan tengah dengan peran ganda sembari menjaga jantung pertahanan. Konsistensi performa pemain berseragam Man City itu membuat perannya tak tergantikan.
Sementara sebagai gelandang kreatif murni, Spanyol punya nama muda seperti Gavi yang bisa berduet dengan Carlos Soler atau Koke.
Adapun gelandang veteran macam Sergio Busquest bisa jadi opsi, jika nantinya La Roja ingin menjaga kedalaman garis bertahan, dengan menduetkannya bersama Rodri.
Terlepas dari itu, tak ada nama kiper MU, David de Gea dalam daftar skuad Timnas Spanyol terbaru. Posisi kiper utama yang sempat diemban olehnya, kini sudah beralih ke tangan Unai Simon, penjaga gawang Athletic Bilbao.
Jadwal Piala Dunia 2022: Spanyol [Grup E]
23 November 2022
23.00 WIB: Spanyol vs Kostarika
28 November 2022
02.00 WIB: Spanyol vs Jerman
2 Desember 2022
02.00 WIB: Jepang vs Spanyol
Baca Juga: Piala Dunia 2022 Qatar: Skuad Portugal Terbaru, Asal Klub & Jadwal di Grup H
Penulis : Rofi Ali Majid Editor : Iman-Firdaus
Sumber : Kompas TV