> >

Menpora Ungkap Pembangunan Pusat Pelatihan Sepak Bola di IKN Nusantara Ide Shin Tae-yong

Sepak bola | 22 September 2022, 04:30 WIB
Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong berfoto bersama dengan Presiden Joko Widodo dan Menteri BUMN Erick Thohir. (Sumber: Instagram @erickthohir)

Termasuk rencana kantor PSSI yang bakal dibangun yang juga akan pindah ke IKN Nusantara. 

"Itu sedang dipertimbangkan. Tentu ya, tetapi kita menunggu saja, sebab nanti kalau itu oke, yang mengerjakan bukan kita, bukan PSSI, tetapi Kementerian PUPR," kata Amali.

"Dan kemungkinan kantor federasi (PSSI -red) juga akan di sana. Karena kalau kita pindah ke IKN maka ketentuan federasi internasional itu bahwa federasi nasional itu harus ada di ibu kota negara," tuturnya. 

Pada bulan Agustus lalu, Menpora juga mengungkapkan bahwa pusat pelatihan sepak bola di IKN Nusantara bukanlah satu-satunya fasilitas olahraga yang bakal dibangun. 

Nantinya bakal banyak dibangun pusat olahraga lainnya serta fasilitas lainnya guna mendukung rencana Indonesia maju dalam pencalonan tuan rumah Olimpiade 2036.

"Beliau beberapa waktu yang lalu sudah memberikan arahan kepada saya untuk kita bidding menjadi tuan rumah Olimpiade 2036, tetapi (nanti) proposal itu sudah mencantumkan pelaksanaannya ada di IKN," ucap Menpora Amali.

Baca Juga: Elkan Baggott Ungkap Kedekatannya dengan Shin Tae-yong meski Terkendala Bahasa

 

Penulis : Rizky L Pratama Editor : Vyara-Lestari

Sumber : Antara


TERBARU