> >

Tekanan Terus Meningkat, Keluarga Glazer Pertimbangkan Jual Saham Manchester United

Football inside | 17 Agustus 2022, 22:20 WIB
Keluarga Glazer dilaporkan mempertimbangkan untuk menjual sejumlah saham mereka di Manchester United. (Sumber: Twitter @ManUtd)

Kurangnya investasi terhadap markas latihan di Carrington atau stadion Old Trafford, serta strategi perekrutan yang buruk telah memperparah sentimen negatif terhadap keluarga Glazer.

Ketegangan dengan suporter juga telah meningkat dalam beberapa pekan terakhir usai Manchester United kalah di dua pertandingan awal musim baru, termasuk dipermalukan 4-0 oleh Brentford. 

Pada pertandingan kandang pembuka musim baru melawan Brighton & Hove Albion FC, sekelompok besar penggemar berjalan menuju stadion dengan spanduk bertuliskan: “Lawan keserakahan. Berjuang untuk United. Fight Glazers” dan “Kami ingin klub kami kembali”. 

Para suporter Manchester berencana kembali untuk menggelar protes baru di pertandingan kandang tim berikutnya saat melawan rival bebuyutan Liverpool pada hari Senin, (22/8/2022) pekan depan. 

Baca Juga: Ten Hag Rela Lepas Cristiano Ronaldo jika Kepergiannya Buat Manchester United Lebih Baik

Penulis : Rizky L Pratama Editor : Purwanto

Sumber : The Telegraph


TERBARU