> >

Format Liga Malaysia Diubah: Tak Ada Degradasi, 9 Kuota Pemain Asing & Jumlah Klub Ditambah

Kompas sport | 21 Juli 2022, 07:05 WIB
Johor Darul Ta'zim, salah satu klub peserta Liga Malaysia. Malaysia Football League mengumumkan bakal merombak aturan liga pada Rabu (20/7/2022). (Sumber: Twitter JDT)

Baca Juga: Daftar Klub Liga 1 yang Rilis NFT: Persija, PSS & Bali United, Harga Mulai Rp25 Ribu

Terkait kuota pemain asing, MFL akan mengizinkan tiap klub mengimpor hingga 9 pemain luar negeri. Namun, hanya 5 pemain yang diperkenankan berada di lapangan ketika pertandingan berlangsung, meliputi 3 pemain asing bebas, 1 pemain dari Asia dan 1 pemain dari Asia Tenggara.

MFL juga mengizinkan 5 pergantian pemain dalam satu pertandingan. Aturan yang diadopsi sejak musim lalu ini dianggap berdampak positif bagi klub karena memberi kesempatan bermain pada semua skuad.

Baca Juga: Daftar Skuad Pramusim Man City Lawan Club America dan Bayern Munchen

Sebelum mengumumkan perubahan format Liga Malaysia, MFL telah melakukan studi komprehensif terkait kompetisi sepakbola di Australia, Arab Saudi dan Korea Selatan. Pengelola kompetisi sepakbola Malaysia itu juga mendapat bantuan data dari FIFA dan AFC.

Baca Juga: Ada Empat Regulasi Baru di Liga 1 2022-23, Apa Saja?

 

Penulis : Rofi Ali Majid Editor : Iman-Firdaus

Sumber : Kompas TV


TERBARU