> >

Tottenham Hotspur Selangkah Lagi Dapatkan Gelandang Brighton Yves Bissouma

Kompas sport | 14 Juni 2022, 22:50 WIB
Tottenham Hotspur dilaporkan selangkah lagi mendapatkan gelandang Brighton Yves Bissouma. (Sumber: Twitter @Yves_Bissouma)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Tottenham Hotspur dilaporkan selangkah lagi mendatangkan gelandang Brighton Hove Albion, Yves Bissouma, dengan harga 25 juta pounds atau Rp442 miliar. 

Dilansir dari ESPN, Selasa (14/6/2022), pemain berusia 25 tahun itu diperkirakan akan menjalani tes medis akhir pekan ini dan akan diberikan kontrak selama lima tahun. 

Jika benar Bissouma gabung ke Tottenham, maka dia akan menjadi rekrutan ketiga klub di musim panas setelah Ivan Perisic dan Fraser Forster. 

Spurs sebenarnya sudah tertarik pada Bissouma sejak jendela transfer Januari lalu. 

Namun saat itu, Brighton enggan melepas pemainnya karena tidak ada kesepakatan dalam hal nilai transfer.

Akan tetapi, mengingat kontraknya yang hanya menyisakan satu tahun, Brighton akhirnya melepas pemain internasional Mali itu pergi daripada harus kehilangan secara gratis di tahun depan. 

Di Spurs, Bissouma nantinya akan dipasangkan Antonio Conte dengan Rodrigo Bentancur di lini tengah.

Baca Juga: Isi Lini Tengah Everton, Lampard Bidik Gelandang Tottenham Harry Winks

Kedatangan Bissouma sekaligus mengindikasikan bahwa klub asal London Utara itu akan menjual Harry Winks di musim panas ini.

Meski sudah mendatangkan tiga pemain baru, geliat Tottenham di bursa transfer diprediksi belum akan berhenti.

Conte, yang bertekad melakukan perombakan agresif di skuadnya agar bisa bersaing dalam perebutan gelar juara Liga Premier Inggris, setidaknya menginginkan enam pemain baru untuk musim depan. 

Tottenham selanjutnya disebut akan berusaha mengejar bek kanan Middlesbrough Djed Spence.

Pembicaraan transfer Spence sedang berlangsung antara klub setelah sebelumnya dua kali tawaran Tottenham untuk pemain berusia 21 tahun itu juga ditolak Middlesbrough karena masalah biaya. 

Meskipun beberapa klub lain tertarik, termasuk Brentford, West Ham United, AS Roma, Borussia Dortmund dan Nottingham Forest -  tempat ia menghabiskan musim lalu sebagai pinjaman -, Spurs dianggap sebagai favorit untuk mendapatkan tanda tangan Spence. 

Baca Juga: Diinginkan Man United dan Tottenham, Alessandro Bastoni Tetap di Inter Milan

Penulis : Rizky L Pratama Editor : Gading-Persada

Sumber : ESPN


TERBARU