Jadwal Timnas Indonesia vs Bangladesh: Malam Ini Garuda Tempur demi Ranking FIFA
Kompas sport | 1 Juni 2022, 07:12 WIB"Kami akan memberikan perlawanan yang terbaik dan kemenangan tentunya."
Baca Juga: Shin Tae-yong Keluhkan Waktu Kick-off Indonesia vs Bangladesh, Sebut Pengaruhi Pemain Timnas
Senada dengan sang pelatih, bek senior Fachruddin Aryanto berharap dirinya dapat mendapatkan kemenangan demi memperbaiki ranking FIFA Indonesia.
"Kami senang laga bisa dihadiri penonton. Itu yang kami nantikan. Laga itu juga dapat menaikkan peringkat kami di FIFA. Semoga kami bisa melaksanakan perintah pelatih dan menunjukkan performa terbaik," kata pemain asal Madura United tersebut.
Kendati demikian, Indonesia akan kehilangan salah satu pemain andalannya, Egy Maulana Vikri. Mantan pemain klub Slovakia, FK Senica masih menjalani pemulihan cedera.
Penulis : Gilang Romadhan Editor : Iman-Firdaus
Sumber : pssi.org