> >

Batal ke Real Madrid, Kylian Mbappe Perpanjang Kontrak di PSG

Kompas sport | 21 Mei 2022, 22:43 WIB
Penyerang PSG Kylian Mbappe akan memperpanjang kontrak di PSG. (Sumber: Paris Saint-Germain)

PARIS, KOMPAS.TV - Kylian Mbappe batal ke Real Madrid dan memilih memperpanjang kontraknya bersama Paris Saint-Germain.

Kepastian tersebut dilaporkan oleh jurnalis Sky Sports Italia, Gianluca Di Marzio, Sabtu (21/5/2022). 

"Dia [Mbappe] tampaknya akan diikat oleh Real Madrid, di sisi lain, Kylian Mbappe akan tetap di PSG," tulis Di Marzio. 

Baca Juga: Tak Jadi ke Real Madrid, Kylian Mbappe Justru Semakin Dekat untuk Perpanjang Kontrak di PSG

"Keputusan ini juga bukan terkait masalah finansial saja, karena beberapa orang terkedat serta keluarga juga mengintervensi." 

"Pihak klub juga akan menggelar pesta privat setelah laga pekan terakhir Ligue 1 antara PSG vs Metz untuk merayakan keputusan Mbappe," tandasnya. 

Sementara itu, The Athletic melaporkan bahwa Mbappe akan menandatangani perpanjangan kontrak berdurasi tiga musim. 

Pada Senin (15/5) waktu setempat, Mbappe yang masa kontraknya habis pada 30 Juni 2022, dikabarkan telah menjalin kesepakatan personal dengan Real Madrid. 

Tetapi, PSG terus mencoba meyakinkan sang juara Piala Dunia 2018 untuk bertahan.

Kontributor The Guardian, Fabrizio Romano juga menyebut bahwa Mbappe akan menelpon Presiden Real Madrid Florentino Perez untuk menjelaskan maksudnya bertahan di PSG. 

Baca Juga: Real Madrid akan Umumkan Transfer Kylian Mbappe usai Final Liga Champions

Real Madrid sebenarnya sudah menawar Mbappe pada musim panas tahun lalu. Tetapi, dua tawaran fantastis Los Merengues ditolak mentah-mentah oleh PSG. 

Penyerang internasional Prancis memang diakui sebagai salah satu striker paling mentereng di Eropa saat ini. Semenjak gabung PSG pada 2017 silam, Mbappe sudah mencetak 168 gol dari 216 pertandingan. 

 

Penulis : Gilang Romadhan Editor : Hariyanto-Kurniawan

Sumber : gianlucadimarzio.com, The Athletic


TERBARU