SEA Games 2021: Shin Tae-yong Yakin Indonesia Bisa Kalahkan Vietnam
Kompas sport | 5 Mei 2022, 18:26 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Shin Tae-yong yakin Timnas U23 Indonesia bisa mengalahkan Vietnam di laga perdana SEA Games 2021.
Indonesia akan menantang tuan rumah Vietnam pada pertandingan pembuka SEA Games 2021 di Stadion Viet Tri, Phu Tho, Jumat (6/5/2022) besok.
Duel ini diprediksi akan berlangsung ketat karena mempertemukan dua tim yang sebelumnya tampil di final SEA Games 2019.
Selain sebagai tuan rumah, Vietnam yang juga merupakan juara bertahan tentu lebih diunggulkan untuk meraih kemenangan di laga ini.
Meski begitu, Shin Tae-yong sama sekali tak gentar jelang pertandingan ini.
Dia memastikan seluruh anak asuhnya dalam kondisi bagus dan siap tempur melawan Vietnam.
"Pemain dalam kondisi bagus dan siap bekerja keras menghadapi Vietnam. Kami harap pemain fokus, disiplin dan berjuang maksimal demi meraih kemenangan," kata Shin Tae-yong dikutip dari laman resmi PSSI, Kamis (5/5/2022).
Baca Juga: Jelang Indonesia vs Vietnam, Shin Tae-yong Tak Malu Belum Pernah Menang atas Park Hang-Seo
Namun dalam pertandingan besok, Timnas Indonesia masih belum diperkuat oleh dua pemain, Elkan Baggott dan Asnawi Mangkualam, yang masih belum bergabung dengan skuad di Vietnam.
Skuad Garuda Muda pun juga akan banyak mendapat tekanan dari suporter tuan rumah usai penjualan tiket untuk laga besok sudah ludes terjual.
Akan tetapi, Shin Tae-yong optimis timnya bisa meraih kemenangan melawan Vietnam yang menjadi salah satu tim terkuat di Asia Tenggara.
Pelatih asal Korea Selatan itu yakin, performa Indonesia sekarang akan bisa untuk menumbangkan tim racikan Park Hang-seo tersebut.
"Sejak saya melatih Indonesia, sudah dua kali menghadapi Vietnam. Secara kemampuan Vietnam tim yang bagus, apalagi ada senior saya yang melatih (Park Hang-seo)," ujar Shin Tae-yong.
"Namun performa kami semakin naik dan ditambah pemain-pemain yang bermain di luar negeri," yakinnya.
Selain menghadapi Vietnam, Indonesia yang tergabung di Grup A cabang olahraga sepak bola SEA Games 2021 juga akan melawan Timor Leste, Filipina, dan Myanmar.
Baca Juga: Timnas Indonesia U23 vs Vietnam, Pelatih Lawan Puji Peningkatan Skuad Garuda
Penulis : Rizky L Pratama Editor : Iman-Firdaus
Sumber : Kompas TV