> >

Masih Berduka, Cristiano Ronaldo Absen di Laga Liverpool vs Man United

Kompas sport | 19 April 2022, 19:56 WIB
Cristiano Ronaldo dipastikan absen di laga Liverpool vs Man United karena masih berduka setelah kepergian bayi putra kembarnya. (Sumber: theunitedstand.com)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Cristiano Ronaldo tidak akan bermain di laga Liverpool vs Man United setelah mendapat kabar duka karena kepergian putra kembarnya, Senin (18/4/2022) kemarin. 

Mega bintang Manchester United itu memberi kabar melalui unggahan di akun media sosialnya dan menyatakan bahwa salah satu bayi kembarnya yang berjenis kelamin pria meninggal dunia. 

"Dengan kesedihan terdalam kami, kami harus mengumumkan bahwa bayi laki-laki kami telah meninggal," tulis Ronaldo. 

"Ini adalah rasa sakit terbesar yang dapat dirasakan oleh setiap orang tua. Hanya kelahiran bayi perempuan kami yang memberi kami kekuatan untuk menjalani momen ini dengan harapan dan kebahagiaan."

“Kami ingin mengucapkan terima kasih kepada para dokter dan perawat atas semua perawatan dan dukungan ahli mereka."

"Kami semua hancur atas kehilangan ini dan kami dengan hormat meminta privasi pada saat yang sangat sulit ini. Bayi laki-laki kami, kau adalah malaikat kami. Kami akan selalu mencintaimu," pungkas Ronaldo. 

Atas berita duka itu, Manchester United pun mengonfirmasi bahwa Ronaldo tidak akan tampil di laga melawan Liverpool di Anfield, Rabu (20/4/2022) dini hari WIB. 

Baca Juga: Kabar Duka, Salah Satu Bayi Kembar Cristiano Ronaldo Meninggal Dunia

Dalam pernyataan resmi, klub memberi kesempatan untuk Ronaldo agar bisa bersama keluarganya demi saling memberikan dukungan. 

"Keluarga lebih penting dari segalanya dan Ronaldo memberi dukungan kepada orang-orang yang dicintainya di saat yang sangat sulit ini," bunyi pernyataan Manchester United. 

"Karena itu, kami dapat mengonfirmasi bahwa dia tidak akan tampil dalam pertandingan melawan Liverpool di Anfield pada Selasa malam dan kami menggarisbawahi permintaan privasi keluarga."

Dengan absennya Cristiano Ronaldo, Manchester United akan kehilangan sosok penyerang tengah murni setelah Edinson Cavani juga masih harus menepi. 

Marcus Rashford kemungkinan besar akan mengisi posisi yang ditinggalkan Ronaldo tersebut bersama Jason Sancho dan Anthony Elanga di sisi sayap. 

Laga big match Liverpool vs Man United nanti malam dipastikan akan berlangsung sengit karena kedua tim butuh kemenangan untuk menjaga posisi mereka dalam persaingan gelar juara dan posisi empat besar.  

Baca Juga: Pesan Pilu Usai Anak Ronaldo Meninggal: Ini Adalah Rasa Sakit Terhebat

 

Penulis : Rizky L Pratama Editor : Vyara-Lestari

Sumber : Kompas TV


TERBARU