> >

Persija vs Persik, Motivasi Macan Kemayoran Meningkat Usai Imbangi Persebaya

Kompas sport | 18 Februari 2022, 20:19 WIB
Pemain Persija Jakarta, Makan Konate saat merayakan gol ke gawang Persebaya Surabaya dalam laga pekan 25 Liga 1 2021-22, Senin (14/2/2022). (Sumber: Persija.id via BolaSport)

GIANYAR, KOMPAS.TV - Jelang melawan Persik Kediri, motivasi Persija Jakarta meningkat seusai berhasil meraih hasil imbang nan dramatis pada pekan 25 Liga 1 2021-22 kontra Persebaya Surabaya. 

Pertandingan pekan 26 BRI Liga 1 2021-22 antara Persija vs Persik sendiri akan digelar di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Sabtu (19/2/2022) pukul 20.45 WIB. 

"Setelah hasil Persebaya saya lihat pemain semakin termotivasi bahwa sebelum laga berakhir, mereka mau berjuang sampai pertandingan selesai," sebut gelandang Persija, Syahrian Abimanyu, dikutip dari Tribunnews. 

"Jadi mereka dalam motivasi yang cukup baik untuk saat ini." 

Baca Juga: Klasemen Liga 1: Arema FC Masih di Puncak, Bali United Naik ke Posisi Dua

Secara impresif, Persija sukses menahan imbang Persebaya dengan skor 3-3 dalam laga pekan 25 lalu. 

Kala itu, Persija hanya bermain dengan 10 pemain sejak menit 65 dan tertinggal 1-3. 

Kendati demikian, Macan Kemayoran tak menyerah. Melalui dua gol Makan Konate dan sejumlah penyelamatan gemilang kiper Andritany Ardhiyasa, Persija sukses menghindari kekalahan.

Saat ini, Persija menempati urutan ke-7 klasemen dengan torehan 34 poin dari 24 laga. 

Sedangkan Persik duduk di posisi 9 klasemen dan berjarak 4 poin dari Persija. Tetapi, Macan Putih baru bermain sebanyak 24 kali. 

Menilik peluang menang, Persik sedikit lebih diunggulkan. Dalam duel perdana musim ini, Persik Kediri sukses menahan imbang Persija dengan skor 2-2. 

Baca Juga: Andritany Bikin 13 Penyelamatan saat Lawan Persebaya, Persija Akui Kelemahan dan akan Evaluasi

Dari segi performa, Persik juga lebih baik. Youssef Ezzejjari dan kolega belum tersentuh kekalahan dari lima pekan terakhir (3 menang 2 seri). Sementara Persija baru menang satu kali dari periode yang sama (3 imbang 1 kalah). 

 

Penulis : Gilang Romadhan Editor : Hariyanto-Kurniawan

Sumber : ligaindonesiabaru.com


TERBARU