> >

Pelatih Southampton Jawab Rumor ke Manchester United Musim Depan

Kompas sport | 18 Februari 2022, 03:05 WIB
Pelatih Southampton Ralph Hasenhuttl menanggapi kabar yang menyebut bahwa ia menjadi salah satu kandidat pelatih Manchester United musim depan. (Sumber: Twitter @SouthamptonFC)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Pelatih Southampton Ralph Hasenhuttl menjawab rumor yang mengatakan bahwa ia akan ke Manchester United di musim depan. 

Pekan lalu, Southampton bermain apik di Old Trafford dan mampu menahan imbang Manchester United dengan skor 1-1.

Hasil itu membawa The Saints dalam laku bagus di mana mereka hanya kalah sekali dalam 10 pertandingan terakhir. 

Beberapa pakar menilai bahwa Hasenhuttl akan cocok untuk melatih di Manchester United. 

Terlebih lagi, ia juga mempunyai hubungan yang baik dengan Ralf Rangnick yang akan menjadi konsultan untuk Manchester United selama dua tahun ke depan. 

Mengenai kabar tersebut, Hasenhuttl memilih tak mau memberikan tanggapannya. 

Pelatih asal Austria itu mengatakan bahwa ia tidak memikirkan hal tersebut dan fokusnya sekarang adalah bersama Southampton. 

Baca Juga: Man City Ditahan Imbang Southampton, Ini Alasan Guardiola

“Ini tidak ada dalam pikiran saya dan juga bukan hal-hal yang menarik bagi saya," kata Hasenhuttl dikutip dari The Independent, Kamis (17/2/2022) . 

“Saya tidak ingin berbicara tentang masa depan saya setiap minggu," lanjutnya.

"Minggu lalu kami berbicara tentang hal yang berbeda, dan minggu ini kami harus berbicara tentang pertandingan yang kami miliki sekarang melawan Everton."

“Ini lebih menarik bagi saya, seluruh fokus dan seluruh energi saya ada di pertandingan ini."

"Apa pun yang lain akan saya serahkan kepada orang lain," pungkas Hasenhuttl. 

Selain Hasenhuttl, nama Mauricio Pochettino masih menjadi kandidat teratas untuk menduduki kursi kepelatihan Manchester United musim depan. 

Ada pula nama-nama lain seperti Erik Ten Haag, Zinedine Zidane hingga Wayne Rooney yang memiliki peluang untuk menjadi juru taktik Setan Merah. 

Baca Juga: Ralf Rangnick Tak Punya Alasan Copot Ban Kapten MU dari Harry Maguire

 

Penulis : Rizky L Pratama Editor : Hariyanto-Kurniawan

Sumber : The Independent


TERBARU