Khabib Nurmagomedov Sebut Islam Makhachev Sudah Siap 'Perang Saudara' di UFC
Kompas sport | 2 Februari 2022, 11:05 WIBKedua petarung yang tergabung dalam Dominance MMA itu sama-sama mempunyai catatan kemenangan impresif.
Dariush memegang 7 kemenangan berturut-turut, sedangkan Makhachev menang 9 kali secara beruntun.
Catatan statistik tersebut membuat petarung Rusia lebih difavoritkan menghabisi Dariush.
Makhachev dinilai tinggi karena kerap disandingkan dengan sahabatnya, Khabib Nurmagomedov, yang pernah mendominasi kelas ringan UFC.
Petarung asal Dagestan, Rusia, itu pun telah dipandang sebagai penantang berkualitas bagi Charles Oliveira selaku pemilik sabuk juara kelas ringan UFC.
Baca Juga: Penjelasan Khabib Nurmagomedov yang Hampir Gebuk Penggemarnya Sendiri
Makhachev telah membuktikan kualitasnya dengan mengalahkan salah satu petarung papan atas, Dan Hooker, melalui submission pada ronde pertama pada UFC 267.
Petarung berdarah Iran itu juga tidak ambil pusing dengan prediksi pertarungan yang mengunggulkan Makhachev.
"Saya tidak tahu odd-nya, tetapi saya pikir nilainya konyol. Itulah yang saya pikirkan," tutur Dariush, dilansir dari MMA Junkie.
Dariush memiliki alasan untuk percaya bahwa kemampuan Makhachev tak semengerikan rekor pertarungannya.
Makhachev dipandang petarung 32 tahun itu belum menghadapi tantangan nyata sepanjang menorehkan rekor kemenangan beruntun.
"Saya belum pernah melihat ada yang benar-benar memberi ujian kepada Makhachev dan bisa jadi karena mereka tidak bisa melakukannya," ucap Dariush.
"Jika ada yang mencoba untuk menekannya dalam pertarung berdiri, dia akan membanting Anda. Gulatnya juga bagus sehingga jiu-jitsu tidak banyak membantu."
"Dari pengamatan saya, lawan-lawan dahulu tidak bisa menekannya karena tidak memiliki keterampilan yang lengkap," kata Dariush.
Baca Juga: Bos UFC Tanggapi Gertakan Nate Diaz soal Duel Lawan Dustin Poirier
Penulis : Kiki Luqman Editor : Gading-Persada
Sumber : Kompas TV