PSSI Minta Pemain Liga 1 Disuntik Vaksin Booster demi Antisipasi Badai Covid-19
Kompas sport | 1 Februari 2022, 21:19 WIBSistem bubble-to-bubble artinya pergerakan pemain dan staf dibatasi, yakni sebatas dibolehkan bepergian dari hotel ke tempat latihan dan dari hotel ke tempat pertandingan
“Semua harus bekerja sama. PSSI, PT LIB , klub, dan pemain. Kalau bubble-to-bubble tidak dilaksanakan dengan baik, ya percuma saja PSSI dan PT LIB teriak-teriak agar taat prokes,” imbuh Iwan Bule.
Para pemain dan staf yang positif Covid-19 saat ini dilaporkan sedang diisolasi di hotel.
Menurut Iwan, rata-rata pemain yang positif tidak menunjukkan gejala. Kondisinya mereka terus dipantau oleh tim dokter.
Baca Juga: Liga 1 Diterjang Badai Covid-19, Ketum PSSI: Sistem Bubble-to-Bubble Harus Diterapkan Serius
Penulis : Ikhsan Abdul Hakim Editor : Gading-Persada
Sumber : Kompas TV