Kasus Covid-19 di Liga 1, PT LIB: Pertandingan Masih Sesuai Jadwal
Kompas sport | 29 Januari 2022, 16:54 WIBYOGYAKARTA, KOMPAS.TV - PT Liga Indonesia Baru (LIB) angkat bicara mengenai nasib kompetisi di tengah kasus Covid-19 yang tengah merebak di Liga 1 2021-2022.
Direktur Operasional PT LIB, Sudjarno mengatakan, hingga saat ini gelaran Liga 1 2021-2022 tetap bergulir sesuai jadwal yang ditetapkan.
Perhelatan Liga 1 seri keempat sedang dihelat di Bali.
"Sampai sekarang masih on schedule, jadwal masih berjalan," ucap Sudjarno dikutip dari BolaSport, Sabtu (29/1/2022).
Di satu sisi, penyebaran kasus Covid-19 sedang melanda tim-tim di Liga 1.
Baca Juga: 5 Pemain Arema di Liga 1 Positif Covid-19
Seperti Persib Bandung yang mengumumkan sembilan pemainnya dinyatakan positif.
Lalu, ada Riko Simanjuntak (Persija Jakarta) dan Adam Mitter (PSM Makassar), terpapar virus yang berasal dari Wuhan, China tersebut.
Sebelumnya, lima pemain Arema FC terjangkit Covid-19 dan saat ini sudah dinyatakan sembuh.
Sudjarno menuturkan, sudah disediakan tempat karantina bagi pemain yang positif Covid-19.
"Pemain-pemain yang positif dikarantina, kami siapkan tempatnya," kata Sudjarno.
Sudjarno pun menyinggung mengenai regulasi Liga 1 2021-2022 pada pasal 52 ayat 7.
Dalam pasal tersebut disebutkan mengenai jika ada situasi darurat Covid-19 yang menerpa klub.
"Kan ada regulasi di pasal 52 itu, terkait dengan klub, itu kalau ada 1 klub pemainnya minimal tersisa 14," kata Sudjarno.
"Itu akan dilakukan emergency meeting untuk menentukan status pertandingan, itu regulasi seperti itu dan yang dikuti," tutur Sudjarno.
Baca Juga: Liga 1: Persib dan PSM Makassar Laporkan Kasus Covid-19, Ada 10 Pemain Positif
Penulis : Kiki Luqman Editor : Gading-Persada
Sumber : BolaSport