Kasus Ahmad Afi Eks Timnas yang Sakit Kronis Dinilai Bisa Picu Perbaikan Sistem Sepak bola Nasional
Kompas sport | 22 Januari 2022, 12:29 WIBBaca Juga: Ketua PSSI Diminta Bantu Ahmad Afi, Eks Timnas yang Sakit Kronis dan Tak Berdaya
Pria yang berprofesi sebagai penyiar radio itu lantas menjelaskan soal sistem sistem sepak bola yang baik agar kejadian serupa tidak terjadi.
“Perbaikan sistem misalnya, kalau ada kejadian serupa bisa tertangani. Nantinya prosedur penanganan harus dibuat misalnya dari BPJS atau asuransi kesehatan. Lewat itu, misalnya, federasi harusnya lebih siap dan bagus. Kalau ada kejadian serupa bisa ditangani cepat dan lebih baik,” tutupnya.
Seperti diketahui, Ahmad Afi saat ini tinggal di Sokomanunggal, Surabaya, Jawa Timur. Ia saat ini tidak bisa berbuat apa-apa, hanya bisa tergolek lemas di tempat tidurnya.
Tenaga Kesejahteraan Sosial Kecamatan (TKSK) Sukomanunggal Surabaya Heri Suprianto mengatakan Afi terjatuh di rumah hingga ia terkena penyakit kronis.
Pemkot Surabaya pun turun tangan untuk bantu Ahmad Afi. Ia pun dibawa ke rumah sakit dan mendapatkan bantuan berupa tempat tidur medis untuk memudahkan keluarga merawat Afi.
Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK Kota Surabaya) Rini Indriyani Eri Cahyadi mengaku akan bantu Ahmad Afi agar sembuh.
"Salah satu yang sudah dibantu adalah tempat tidur medis yang diberikan kepada Adik Afi supaya aktivitas sehari-harinya bisa lebih mudah dan yang jaga juga lebih gampang," katanya dilansir Kompas.com Rabu lalu.
Penulis : Dedik Priyanto Editor : Gading-Persada
Sumber : Kompas TV