Terungkap! Elkan Baggott Awalnya Harus Menjalani Karantina selama 10 Hari
Kompas sport | 15 Desember 2021, 19:06 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Pemain belakang Timnas Indonesia Elkan Baggott ternyata awalnya wajib menjalani karantina selama 10 hari sebelum akhirnya diberi keringanan menjadi karantina 5 hari saja.
Seperti yang diberitakan sebelumnya, Elkan Baggott akan absen membela Indonesia di pertandingan Piala AFF, Rabu (15/12/2021) nanti malam saat menghadapi Vietnam.
Elkan diwajibkan menjalani karantina oleh pemerintah Singapura selama 5 hari mulai Senin (13/12/2021) setelah berada dalam satu pesawat dengan penumpang yang dinyatakan positif Covid-19 varian Omicron saat terbang dari London ke Singapura pekan lalu.
Meski menjalani karantina, Elkan tetap diizinkan menjalani latihan di kamar hotel untuk menjaga fisiknya dan diharapkan bisa bermain saat Indonesia melawan Malaysia di laga terakhir penyisihan grup B Piala AFF 2020.
Namun ternyata, menurut aturan di Singapura, Elkan awalnya harus menjalani karantina selama 10 hari. Namun setelah dilakukan lobi, pemain Ipswich Town itu akhirnya diizinkan untuk menjalani karantina selama 5 hari.
Baca Juga: Gara-Gara Virus Covid-19 Varian Omicron, Elkan Baggott Diwajibkan Karantina
"Itu tadi aturan (karantina) di sana 10 hari, tetapi ada penjelasan dan kita diberikan diskresi juga, yang penting jalani dulu karantina ini. Mereka akan usahakan tanggal 18 Desember Elkan akan keluar, tidak seperti aturan yang harus 10 hari," ungkap Sekjen PSSI Yunus Nusi dalam program Kompas Petang di KompasTV, Rabu (15/12/2021).
"Mudah-mudahan Elkan bisa cepat keluar sebelum pertandingan melawan Malaysia dan bisa bermain di laga tersebut," imbuhnya.
Meski kasus Elkan sedikit memengaruhi persiapan Timnas Indonesia lawan Vietnam, Yunus Nusi menegaskan bahwa kondisi penggawa Garuda dalam keadaan siap tempur. Ia berharap, Evan Dimas dkk bisa meraih kemenangan atas Vietnam.
"Informasi terakhir dari fisioterapis dan dokter timnas kita, anak-anak dalam keadaan siap tampil dan stabil dalam kesehatan fisik, emosional maupun stamina, mudah-mudahan mereka bisa mengatasi Vietnam malam ini," pungkasnya.
Laga Indonesia vs Vietnam di penyisihan grup B Piala AFF 2020 akan kick off mulai pukul 19.30 WIB. Skuad Merah Putih diharapkan mampu meraup poin dari laga ini untuk menjadi bekal sebelum menghadapi Malaysia di laga terakhir pada Minggu (19/12/2021).
Baca Juga: Piala AFF: Elkan Baggott Absen Lawan Vietnam, PSSI: Kasusnya Beda dengan Safawi Rasid
Penulis : Rizky L Pratama Editor : Vyara-Lestari
Sumber : Kompas TV