> >

Pengakuan Elwizan Aminudin Dokter Gadungan: 10 Tahun di Sepakbola karena Cinta

Kompas sport | 5 Desember 2021, 11:12 WIB
Elwizan Aminudin, Dokter Gadungan yang jadi skandal sepakbola nasional sedang berpose saat wawancara bersama Tribun Jogja. Dalam pengakuannya, ia di sepakbola karena cinta (Sumber: Tribun Jogja)

Baca Juga: Begini Pengakuan Dokter Gadungan Elwizan Aminudin Soal Profesi Dokter Tim Sepak Bola

Ia juga mengaku, di sepakbola yang bikin dia bahagia salah satunya adalah punya banyak kawan dari banyak kota. Sejawat, dalam bahasa dia, yang pernah satu tim dia selama jadi dokter.

“Kalau saya bilang, ke kota mana pun saya punya teman baik teman sejawat maupun dari pesepak bola yang pernah satu tim dengan pemain tersebut. Itu menjadi kepuasan tersendiri untuk saya," ujar pria kelahiran 25 April 1982 ini.  

Kedok Elwizan Aminudin terbongkar usai kardiolog bernama Muhammad Iqbal Amin lewat akun Twitter pribadinya, @iqbalAmin89, mencuit tentang sosok Elwizan yang ternyata bukan seorang dokter.Namanya tidak terdaftar di Ikatan Dokter Indonesia (IDI) maupun di Pangkalan Data Pendidikan Tinggi (PDDikti). 

Direktur Utama PT LIB Akhmad Hadian Lukita mengonfirmasi, Elwizan Aminudin adalah dokter gadungan dan tidak memiliki ijazah kedokteran yang terdaftar.

Saat ini, Elwizan juga dilaporkan oleh PS Sleman yang merasa tertipu karena tidak mengira selama ini ia diduga memakai ijazah palsu saat melatih tim. Elwizan Aminudin pun terancam bakal masuk penjara karena ulahnya selama ini. 

Baca Juga: 5 Fakta Elwizan Aminudin Dokter Gadungan eks PSS: Ijazah Palsu sampai Menangis di Bench Timnas

 

Penulis : Dedik Priyanto Editor : Purwanto

Sumber : Kompas TV


TERBARU