Rangnick Masih Tunggu Visa Kerja Rampung, Carrick Pimpin MU Lawan Arsenal
Kompas sport | 30 November 2021, 20:35 WIBDi laga selanjutnya pada akhir pekan kemarin, Carrick mendapatkan tantangan berat saat harus menghadapi pemuncak klasemen sementara Liga Inggris Chelsea.
Meski terus ditekan selama 90 menit, Manchester United mampu membawa pulang satu poin dari Stamford Bridge usai menahan imbang The Blues 1-1.
Laga berikutnya melawan Arsenal akan kembali menjadi ujian tersendiri bagi Carrick. Walaupun posisi Carrick akan digantikan Rangnick, kemenangan akan membuka mata petinggi MU bahwa ia mempunyai potensi untuk menjadi manajer di masa depan.
Baca Juga: Tugas Utama Ralf Rangnick di Man United, Mencari Pelatih Penerus untuk Musim Depan
Penulis : Rizky L Pratama Editor : Edy-A.-Putra
Sumber : Kompas TV