Hasil Indonesia Open 2021: Melani/Tryola Akui Keunggulan Wakil Malaysia
Kompas sport | 24 November 2021, 15:14 WIBMelani yang sudah menunggu di depan hanya perlu menebas kok tanpa mengalami perlawanan berarti dari Hoo/Lim.
Sayangnya, momentum bagus pada gim pertama tak mampu dipertahankan Melani/Tryola.
Hoo/Lim meningkatkan permainan mereka pada gim kedua. Melani/Tryola nyaris tidak mendapat kesempatan hingga tertinggal 0-11 pada interval.
Walau mampu bermain lebih baik selepas jeda, Melani/Tryola kewalahan menghadapi serangan demi serangan yang dilepaskan Hoo/Lim.
Melani/Tryola hanya bisa mencetak delapan poin sebelum lawan memenangi gim kedua dengan skor cukup telak 8-21.
Melani/Tryola kembali dipaksa bekerja keras pada gim penentuan. Langkah mereka sudah berat ketika tertinggal lima angka pada kedudukan 2-7.
Tertinggal 7-11 pada interval, Melani/Tryola makin tertinggal ketika lawan mampu mencetak empat poin beruntun untuk mengubah skor menjadi 7-15.
Perolehan poin Melani/Tryola terhenti di angka 10 pada gim penentuan. Hoo/Lim tak kehilangan poin lagi sejak unggul 10-17.
Pengembalian yang agak tanggung dari Tryola disambar dengan cepat oleh Lim. Kemenangan menjadi milik pasangan Malaysia dengan skor 21-15, 8-21, 10-21.
Baca Juga: Hasil Indonesia Open 2021 - Ambyar Musuh Jepang, Fitriani Tersisih dari Indonesia Open 2021
Penulis : Kiki Luqman Editor : Desy-Afrianti
Sumber : Kompas TV