Jadwal & Klasemen Liga 1: Lawan Persiraja, Persib Siap Pangkas Jarak dari Pemuncak
Kompas sport | 24 November 2021, 09:16 WIBSLEMAN, KOMPAS.TV - Penghuni peringkat 3 klasemen Liga 1 2021-22, Persib Bandung dijadwalkan berhadapan dengan Persiraja Banda Aceh pada Rabu (24/11/2021) malam WIB di Stadion Maguwoharjo, Sleman.
Maung Bandung diperkirakan dapat memangkas jarak dengan pemuncak klasemen sementara, Bhayangkara FC.
Anak asuh Robert 'Rene' Alberts itu gagal memanfaatkan momentum sebelumnya.
Pada pekan 12 kemarin, Persib bisa saja menjadi pemuncak, ketika Bhayangkara menelan kekalahan dari Persita Tangeran.
Tetapi, Persib malah tumbang dari musuh bebuyutan, Persija Jakarta.
Baca Juga: Menpora Tunggu Kesiapan PSSI dan PT LIB untuk Gelar Kompetisi Liga 1 dengan Penonton
Kini, Persib dengan koleksi 25 poin dari 12, berjarak 4 angka dari sang pemuncak yang sudah main sebanyak 13 kali.
Apabila mampu menambah tiga poin, Persib akan kembali ke posisi 2, menggeser Arema FC dan jarak poin mereka dengan Bhayangkara FC menjadi 1 angka saja.
Dari segi peluang, Persib dapat dikatakan lebih favorit memenangkan laga, ketimbang Persiraja.
Pasalnya, Laskar Rencong merupakan juru kunci klasemen Liga 1 dan baru menang satu kali dari 12 laga.
Namun, Robert Alberts selaku pelatih Persib tidak ingin meremehkan sang lawan.
Baca Juga: Kemarahan Pelatih Persib ketika Tonton Tayangan Ulang Pertandingan Lawan Persija
“Ini adalah Liga Indonesia, yang mana ketika menghadapi lawan yang posisinya di papan bawah tidak berarti apapun," sebut Robert, dikutip dari ligaindonesiabaru.com.
"Bisa dilihat Persipura juga sudah langsung bangkit (usai pergantian pelatih) dan Persiraja juga saya lihat selalu tampil dengan baik di setiap pertandingan. Hanya saja mungkin mereka kurang berpengalaman bermain di Liga 1,” imbuh Robert.
Jadwal Liga 1 2021-22, Rabu (24/11/2021)
Madura United vs Persik Kediri | 15.15 WIB
Persebaya Surabaya vs Persita Tangerang | 18.00 WIB
Persiraja Banda Aceh vs Persib Bandung | 20.45 WIB
Hasil Liga 1 2021-22 Pekan 13
Persipura Jayapura vs Persikabo 2-1
PSS Sleman vs Bhayangkara FC 0-0
PSIS Semarang vs PSM Makassar 1-0
Persela Lamongan vs Borneo FC 0-2
Arema FC vs Barito Putera 2-1
Klasemen Liga 1 2021-22
Penulis : Gilang Romadhan Editor : Gading-Persada
Sumber : ligaindonesiabaru.com