Solskjaer Resmi Dipecat MU, Eks Gelandang Real Madrid: Berikan Kursi Kosong itu ke Zinedine Zidane
Kompas sport | 21 November 2021, 20:53 WIBMANCHESTER, KOMPAS.TV - Eks gelandang Real Madrid, Jonathan Woodgate, merasa Zinedine Zidane adalah sosok yang paling tepat menjadi pengganti Ole Gunnar Solskjaer sebagai pelatih baru Manchester United (MU).
Solskjaer sendiri resmi dicepat MU pada Minggu (21/11/2021) waktu setempat, usai gagal mengangkat performa tim dalam beberapa bulan terakhir.
Setan Merah hanya mampu meraih 1 kemenangan serta 4 kali kalah dari 5 pekan terakhir Liga Inggris 2021-22.
Paling anyar, Man United menderita kekalahan memalukan kontra Watford pada Sabtu (20/11/2021) kemarin. Pasukan Solskjaer menyerah dengan skor telak 1-4.
Baca Juga: Solskjaer Dipecat, Para Legenda MU Kirimkan Pesan Menyentuh
Kekalahan tersebut membuat United gagal merapat ke posisi empat besar klasemen sementara.
Cristiano Ronaldo dan kolega masih menempati urutan ke-7 klasemen dengan koleksi 17 poin dari 12 pertandingan, terpaut 12 angka dari Chelsea yang berada di puncak.
Posisi Ole sementara dipegang oleh asistennya, Michael Carrick. Tetapi, nama-nama pelatih besar sudah dikaitkan untuk merapat ke Old Trafford.
Salah satu nama paling panas adalah Zinedine Zidane. Zidane memang sempat menepis spekulasi ini, tetapi bukan tidak mungkin eks pelatih Real Madrid itu bakal menjadi juru taktik anyar United.
Hal tersebut diyakini oleh salah satu mantan rekan satu tim Zidane di Real Madrid, Jonathan Woodgate.
Woodgate menilai Zidane adalah satu-satunya pelatih yang mampu mengangkat MU dari keterpurukan.
"Bagi saya, saya akan memberikan kursi kosong ini kepada Zinedine Zidane. Sebagai seorang manajer, tiga gelar Liga Champions adalah sesuatu yang sangat bagus," sebut Woodgate kepada BBC Radio Live 5.
Baca Juga: 5 Kandidat Pelatih untuk Menggantikan Ole Gunnar Solskjaer di Manchester United
"Dia kurang mendapat pujian sebagai seorang pelatih, semua orang hanya mengingatnya sebagai pemain hebat."
"Siapa lagi coba yang dapat memberikan hairdryer treatment kepada Cristiano Ronaldo? Kedua orang tersebut juga sudah bersama-sama meraih kesuksesan luar biasa di Real Madrid," tandas mantan pemain Tim Nasional Inggris itu.
Namun, beredar kabar bahwa Zidane setuju untuk gabung ke Manchester United, tetapi sang istri ogah tinggal di Manchester.
Penulis : Gilang Romadhan Editor : Edy-A.-Putra
Sumber : BBC Sport