Cuaca di Sirkuit Mandalika Buruk, Race 1 World Superbike Ditunda karena Hujan Deras
Kompas sport | 20 November 2021, 14:50 WIBSebagai informasi, pada Jumat (19/11) kemarin, telah berlangsung rangkaian balapan IATC dan WSBK. Balapan dimulai 09.00 hingga 16.15 WITA terdiri atas 6 sesi free practice IATC dan WSBK serta IATC race 1.
Lalu, hari ini Sabtu (20/11) terdapat 8 sesi, termasuk IATC race 2 & 3, The Supersport World Championship (WorldSSP) race 1, WSBK free practice dan race 1 , yang dimulai pukul 09.00 hingga 16.30 WITA.
Pada hari Minggu (21/11) mulai pukul 09.00 hingga 16.15 WITA, terdiri dari 7 sesi termasuk IATC race 4, WSSP race 2, final race WSBK, serta Winners’ Awards Presentation.
Khusus hari ini, Sabtu (20/11), jadwal WSBK Mandalika akan berlangsung:
- 08.00-08.30 WIB - WorldSBK Free Practice 3
- 09.25-09.45 WIB - WorldSSP Tissot Superpole
- 10.10-10.25 WIB - WorldSBK Tissot Superpole
- 11.00 WIB - IATC Race 2
- 12.30 WIB - WorldSSP Race 1
- 14.00 WIB - WorldSBK Race 1
- 15.30 WIB - IATC Race 3
Baca Juga: Berkenalan dengan Michael Van Der Mark, Pebalap WSBK di Mandalika yang "Pulang Kampung" ke Indonesia
Penulis : Hedi Basri Editor : Gading-Persada
Sumber : Antara