> >

Melempem di Barcelona, Memphis Depay Paling Ganas di Kualifikasi Piala Dunia 2022

Kompas sport | 17 November 2021, 13:13 WIB
Memphis Depay berhasil mencetak hattrick dalam kemenangan telak 6-1 Belanda atas Turki di Kualifikasi Piala Dunia 2022. (Sumber: Twitter @OnsOranje)

Sementara saat bermain di Liga Champions, Depay belum pernah sekali pun mencetak gol untuk Barcelona.

Performa tersebut jelas membuat Depay belum mencapai puncaknya bersama Barcelona.

Akan tetapi, hal sebaliknya justru terjadi saat Depay membela Tim Nasional (Timnas) Belanda di ajang Kualifikasi Piala Dunia 2022.

Dilansir dari Squawkan Football, Depay menjadi pemain paling ganas di timnas Belanda saat ini.

Tak hanya di skuat Oranje, penyerang berusia 27 tahun itu rupanya juga menjadi pemain paling kontributif di ajang Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Eropa.

Sampai saat ini, Depay telah memainkan 10 laga untuk timnas Belanda di ajang Kualifikasi Piala Dunia 2022.

Dari 10 laga tersebut, Depay sukses mencetak 12 gol dan enam assist untuk timnas Belanda.

Itu artinya Depat berperan dalam 18 dari 33 gol Belanda sepanjang pelaksanaan Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Eropa.

Gol terakhir Depay di ajang tersebut dicetak pada laga terakhir saat menjamu timnas Norwegia di Feyenord Stadium, Selasa (16/11/2021) waktu setempat atau Rabu dini hari WIB.

Dalam laga itu, Depay mencetak gol pada menit ke-90+1 dan membawa Belanda menang 2-0 atas Norwegia.

Sementara satu gol lainnya dicetak oleh Steven Bergwijn pada menit ke-84.

Penulis : Kiki Luqman Editor : Gading-Persada

Sumber : Kompas TV


TERBARU