> >

Jelang Milan vs Inter, Olivier Giroud: Ini Laga Penting, tapi Tak Menentukan

Kompas sport | 6 November 2021, 18:25 WIB
Penyerang AC Milan Olivier Giroud. (Sumber: Twitter @acmilan)

MILAN, KOMPAS.TV - Jelang lakoni Derbi Della Madonnina kontra Inter Milan, penyerang AC Milan Olivier Giroud menyebut duel panas ini tidak terlalu menentukan bagi Rossoneri. 

Menurut jadwal, duel Milan vs Inter bakal berlangsung di Stadion San Siro pada Senin (8/11/2021) pukul 02.00 dini hari WIB. 

Menilik peluang, AC Milan memang lebih difavoritkan menang dalam duel kali ini. Rossoneri belum kalah dari 11 giornata Liga Italia 2021-22. 

Dengan raihan 31 poin, Rossoneri menempati urutan kedua klasemen dan hanya kalah selisih gol dari pemuncak sementara, Napoli. 

Baca Juga: Moncer di Serie A, Melempem di Liga Champions, Ada Apa AC Milan?

Sementara itu, Inter sendiri menguntit tepat di bawah AC Milan. Sang juara bertahan terpaut 7 poin. 

Lantaran jarak poin yang cukup jauh, penyerang Rossoneri Olivier Giroud menilai duel kali ini tidak terlalu menentukan. 

“Ini sebuah laga penting, tapi tak menentukan. Lawan sangat kuat. Namun, jika kami bermain seperti biasanya, kami bisa menang,” tutur Giroud, dikutip dari La Gazzetta dello Sport. 

"Kami memiliki kans untuk membuat Inter tertinggal 10 poin, bukan hal yang buruk tentunya, kendati masih banyak laga yang tersisa hingga akhir musim nanti." 

Baca Juga: Tak Percaya Kutukan Seragam Nomor 9 AC Milan, Olivier Giroud Lampaui Rekor Filippo Inzaghi

Namun, AC Milan memiliki rekor buruk saat berhadapan dengan Nerazzurri. 

Dari lima duel terakhir di semua kompetisi, Nerazzurri sudah 4 kali mengalahkan Milan. Sementara itu, AC Milan baru menang sekali. Pada pertemuan terakhir, Rossoneri bahkan kalah dengan skor 0-3. 

Momok AC Milan adalah Lautaro Martinez. Striker Inter asal Argentina itu sudah dua kali membobol gawang Rossoneri dalam duel terakhir. 

Giroud menilai Lautaro adalah striker yang berbahaya. 

“Lautaro berbahaya. Namun, Inter punya sejumlah pemain penting. Walau begitu, takdir ada di tangan kami. Jika bermain seperti biasanya, kami bisa menang,” tambah eks penyerang Arsenal tersebut.

Penulis : Gilang Romadhan Editor : Fadhilah

Sumber : La Gazzetta dello Sport


TERBARU