Jadwal Indonesia vs Australia, Duel Penentuan Kelolosan ke Piala AFC U-23
Kompas sport | 24 Oktober 2021, 20:34 WIBNamun, Timnas U-23 Indonesia akhirnya bisa memenangi pertandingan setelah Hanis Saghara dan Witan Sulaeman sukses mencetak gol untuk membawa Garuda Muda menang 2-0.
Dua kemenangan di laga uji coba ini tentu menjadi modal berharga di pertandingan Indonesia vs Australia.
Meski begitu, melawan Australia tentu bukan perkara yang mudah. Apalagi laga Indonesia vs Australia dijadwalkan akan digelar sebanyak dua kali.
Jelang pertandingan Indonesia vs Australia ini, Young Socceroos memanggil beberapa nama pemain yang merumput di Eropa seperti Lachlan Brook (Brentford) dan Jakob Italiano (Borussia Monchengladbach).
Selain itu masih ada beberapa nama pemain berbahaya lain yang bermain di Liga Australia di antaranya Noah Botic dan Luka Prso.
Baca Juga: Hasil Indonesia Vs Nepal: Gol Hanis dan Witan Bawa Timnas U-23 Raih Kemenangan
Dengan begitu, Timnas U-23 harus tampil mati-matian di dua laga melawan Australia jika ingin lolos ke Piala AFC U-23.
Laga pertama Indonesia vs Australia akan digelar pada Selasa (26/10/2021) pukul 19.00 WIB.
Sedangkan duel kedua diadakan tiga hari berselang yaitu pada Jumat (29/10/2021) di waktu yang sama.
Dua pertandingan Indonesia vs Australia tersebut akan dihelat di Stadion Pamir, Dushanbe, Tajikistan.
Jadwal Timnas U-23 Indonesia vs Australia
Kualifikasi Piala AFC U-23
Selasa, 26 Oktober 2021
Indonesia vs Australia
Stadion Pamir, Dushanbe
Kick Off 19.00 WIB
Jumat, 29 Oktober 2021
Australia vs Indonesia
Stadion Pamir, Dushanbe
Kick Off 19.00 WIB
Baca Juga: PSSI Tunggu Kepastian FIFA dan AFC soal Timnas U-23 Indonesia Tak Bisa Kibarkan Bendera Merah Putih
Penulis : Rizky L Pratama Editor : Edy-A.-Putra
Sumber : Kompas TV/PSSI