Hasil Denmark Open 2021: Jonatan Christie Mundur Akibat Cedera, Kento Momota Melaju ke Semifinal
Kompas sport | 23 Oktober 2021, 01:27 WIBBaca Juga: Hasil Denmark Open 2021: Kalah dari Ganda China, Greysia/Apriyani Tersingkir di Perempat Final
Bahkan saat interval Jojo tak mampu mendapatkan satu poin pun dan tertinggal 0-11.
Ketika mendapat instruksi dari pelatih, Jonatan Christie mengeluhkan punggungnya yang terasa sakit.
Meski begitu, Jojo tetap melanjutkan pertandingan melawan Momota.
Namun bermain dengan menahan sakit dan melawan tunggal terbaik dunia tentu tidaklah mudah.
Dalam perolehan angka pun Jonatan Christie semakin tertinggal jauh 0-15.
Saat kedudukan tersebut, Jonatan Christie kemudian memutuskan untuk mundur dan tidak melanjutkan pertandingan.
Alhasil pertandingan pun menjadi milik Kento Momota 13-21 dan 0-15, Jonatan Christie retired.
Dengan kekalahan Jojo ini, itu berarti Indonesia hanya menyisakan satu wakil di semifinal Denmark Open 2021 yaitu Praveen Jordan/Melari Daeva Oktavianti yang bermain di sektor ganda campuran.
Baca Juga: Hasil Denmark Open 2021: Praveen/Melati Jadi Wakil Pertama Indonesia yang Lolos ke Semifinal
Penulis : Rizky L Pratama Editor : Hariyanto-Kurniawan
Sumber : Kompas TV/BWF/PBSI