Berapa Kekayaan Pemilik Baru Newcastle United Dibanding 19 Owner Klub Liga Inggris Lain?
Kompas sport | 9 Oktober 2021, 08:30 WIBNEWCASTLE, KOMPAS.TV - Klub Liga Inggris, Newcastle United resmi diakuisisi saham mayoritasnya oleh Public Investment Fund (PIF) pada Kamis (7/10/2021) kemarin.
Lembaga penampungan dana umat dari milik pemerintah kerjaan Arab Saudi tersebut membeli Newcastle dengan mahar mencapai 300 juta pound atau sekitar Rp5 triliun.
Dalam klausul kontrak pembelian, pihak Newcastle United menjamin pemerintah Arab Saudi tidak akan ikut campur dan mengendalikan klub.
Baca Juga: Lembar Baru Newcastle United Usai Diakuisisi Pangeran Arab Saudi, Bakal Lebih Kaya dari Man City?
Namun, berapa kekayaan pemilik baru tim yang bermarkas di St James Park Stadium ini dibanding dengan 19 owner klub Liga Inggris lainnya?
Melansir data SWF Institute, kekayaan kolektif PIF mencapai angka 320 juta pound atau sekitar Rp6,1 kuadriliun.
Angka tersebut tentu sangat besar untuk sebuah pemilik klub sepak bola.
Estimasti kekayaan tersebut bahkan 18 kali lipat lebih banyak dibandingkan dengan pemilik terkaya Liga Inggris sebelumnya, Syeikh Mansour (Manchester City).
Baca Juga: Lembar Baru Newcastle United Usai Diakuisisi Pangeran Arab Saudi, Bakal Lebih Kaya dari Man City?
Lalu, berapa estimasi kekayaan ketua PIF, Putra Mahkota Arab Saudi Mohammed bin Salman?
Penulis : Gilang Romadhan Editor : Gading-Persada
Sumber : SWF Institute, Marca, FourFourTwo